Bisa membeli barang sesuai keinginan memang menjadi dambaan semua orang. Namun sayangnya, tidak semua orang memiliki privilege untuk melakukannya. Bahkan, untuk membeli barang kebutuhan pun tidak semua orang dapat melakukannya dengan mudah. Di sinilah peran cicilan tanpa kartu kredit yang hadir untuk memberi solusi kepada kamu yang ingin membeli barang impian namun uang belum mencukupi.

Cicilan tanpa kartu kredit dapat memudahkan kamu untuk membeli barang tertentu yang terlalu berat jika dibayar secara cash. Contohnya, seperti laptop, handphone, perangkat elektronik, hingga alat-alat kebutuhan rumah tangga. Jadi, kamu bisa mendapatkan barang-barang tersebut dengan mudah tanpa perlu memakai kartu kredit.

Saat ini sudah banyak perusahaan financial technology alias fintech yang menyediakan jasa atau layanan cicilan tanpa kartu kredit alias paylater secara online. Kamu bisa memanfaatkan layanan pinjaman ini tanpa perlu memiliki kartu kredit.

Berikut ini beberapa produk cicilan tanpa kartu kredit paylater online terbaik yang sudah Qoala rangkum dan tentunya bisa kamu coba.

Kredivo

Aplikasi Kredivo di tampilan layar handphone HP ponsel telepon genggam sebagai salah satu cara cicilan tanpa kartu kredit.
Sumber foto: farzand01 via Shutterstock

Salah satu pelopor sistem pembayaran paylater di Indonesia adalah Kredivo. Kredivo menawarkan cicilan tanpa kartu kredit yang mudah dan cepat dengan limit hingga Rp 30 juta. Pinjaman yang diberikan bisa berupa pembelanjaan tanpa kartu kredit maupun pinjaman tunai. Kamu bisa memilih tempo pembayaran selama 1, 3, 6, hingga 12 bulan yang tersedia di 350 merchant online dan offline yang tersebar di seluruh Indonesia.

Keterlambatan pembayaran akan dikenakan denda sebesar 3 persen per bulan dari total tagihan. Namun denda ini hanya ditagihkan jika kamu tidak membayar setelah tanggal jatuh tempo saja. Kamu bisa membayar cicilan Kredivo melalui bank, e-commerce, Alfamart, atau Indomaret.

OVO Paylater

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan OVO
Sumber foto: bagussatria via Shutterstock

OVO Paylater merupakan sebuah fasilitas pembayaran kredit dengan limit tertentu yang diberikan oleh PT Indonusa Bara Sejahtera. Dengan menggunakan OVO Paylater, kamu bisa membeli barang saat ini juga namun bayarnya nanti. OVO Paylater diterima di banyak merchant dan tetap memungkinkan mendapat cashback.

Limit kredit tertinggi yang diberikan OVO Paylater sebagai produk cicilan tanpa kartu kredit ini adalah 10 juta dengan tenor 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan. Biaya administrasi untuk penggunaan limit kredit adalah sebesar 5 persen dari total transaksi.

Jika kamu terlambat membayar, akan dikenakan bunga tinggakan sebesar 0.1% per hari dari sisa tagihan yang jatuh tempo. Jadi pastikan kamu selalu membayarnya tepat waktu ya.

Shopee Paylater

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan Shopee
Sumber foto: Sulastri Sulastri via Shutterstock

Cicilan tanpa kartu kredit lain yang bisa kamu coba selanjutnya adalah Shopee Paylater. Shopee Paylater merupakan pinjaman kredit yang diberikan oleh PT Lentera Dana Nusantara dan PT Commerce Finance. Kedua perusahaan ini telah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Untuk awal, limit pinjaman yang diberikan oleh produk cicilan tanpa kartu kredit ini adalah sebesar Rp 750 ribu, yang kemudian dapat ditingkatkan hingga Rp 10 juta keatas. Setiap bulan, bunga dari pinjaman ini berkisar antara 0 hingga 2.95%. Namun jika kamu bisa membayar tagihan sebelum satu bulan, maka bunga nol persen bisa kamu dapatkan.

Tanggal jatuh tempo dapat dipilih sendiri yaitu tanggal 5 atau 11 setiap bulannya. Jika terlambat, akan dikenakan denda sebesar Rp 300 ribu untuk pinjaman dibawah Rp 10 juta dan denda sebesar Rp 1 juta untuk limit Rp 10 juta keatas.

Indodana

Website Indodana Cicilan dan Pinjaman Online
Sumber foto: Indodana

Melalui Indodana, kamu bisa mendapatkan produk cicilan tanpa kartu kredit dengan limit hingga Rp 8 juta. Tenor yang diberikan antara 3 hingga 6 bulan yang dapat kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.

Jika pembayaran kredit lancar, kamu bisa mendapatkan reward berupa penambahan limit pinjaman. Indodana memberikan kemudahan pinjaman dengan syarat yang tidak sulit, yang terpenting adalah berpenghasilan tetap dan telah bekerja sekurang-kurangnya 3 bulan. Untuk saat ini, Indodana baru memberikan fasilitas pinjaman kepada WNI yang berdomisili di Jabodetabek saja.

BRI Ceria

Website BRI Ceria
Sumber foto: BRI Ceria

BRI Ceria merupakan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit online untuk pembiayaan transaksi melalui e-commerce tanpa perlu ke bank. Kamu bisa mendapatkan limit hingga Rp 20 juta dengan tenor hingga 12 bulan.

Bunga yang dibebankan tergolong rendah, yaitu hanya 1,42 persen flat per bulan. Yang menarik adalah adanya free biaya admin bulanan sehingga kamu bisa menikmati pinjaman tanpa biaya lain.

Fasilitas BRI Ceria dapat dinikmati oleh nasabah BRI di Tokopedia, Dinomarket, serta Panorama JTB. Untuk merchant lainnya, saat ini sedang dalam proses integrasi yang akan segera launching dalam waktu dekat. Syarat untuk mendapatkan pinjaman ini cukup mudah, kamu cukup menjadi nasabah tabungan Bank BRI dan mengunduh aplikasi BRI Ceria di smartphone.

Gojek PayLater

Gojek PayLater di aplikasi handphone.
Sumber foto: Gojek

Gojek PayLater merupakan fasilitas kemudahan pembayaran yang diberikan oleh Gojek Indonesia untuk pelanggannya. Dengan Gojek PayLater, kamu bisa memesan layanan Gojek apa saja dan kapan saja, tanpa harus membayarnya saat itu juga. Gojek akan menagih total penggunaan layanan hanya sekali di akhir bulan.

Fitur terbaru dari Gojek ini merupakan hasil kerjasama Gojek dengan Findaya yang telah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Cara menggunakan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit dari Gojek ini cukup mudah, kamu cukup memilih Gojek Paylater sebagai opsi pembayaran pada saat check out. Mudah bukan?

Tokopedia Paylater

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan Tokopedia
Sumber foto: Cahya Pratama via Shutterstock

Tokopedia memang tidak secara khusus memberikan fasilitas pinjaman atau cicilan tanpa kartu kredit, namun tersedia fasilitas pinjaman yang diberikan oleh partner. Beberapa partner yang menyediakan kredit untuk pembelian melalui Tokopedia antara lain Home Credit, Kredivo, BRI Ceria, dan OVO Paylater.

Untuk biaya layanan yang diberikan menyesuaikan peraturan dari masing-masing partner. Sebagai contoh, cicilan tanpa kartu kredit dari OVO Paylater dan Kredivo untuk produk Tokopedia diberikan dengan biaya yang berbeda tergantung dari partner yang dipilih.

Jadi untuk bisa menggunakan Tokopedia Paylater, kamu perlu memilih metode pembayaran dan mengikuti ketentuan sesuai dengan partner. Dan pastikan kamu telah mengunduh dan terdaftar pada akun partner tersebut, ya!

Traveloka Paylater

Cicilan Tanpa Kartu Kredit dengan Traveloka PayLater
Sumber foto: Traveloka

Traveloka juga memberikan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit yang memungkinkan kamu membeli tiket atau produk lainnya di Traveloka tanpa harus membayar dulu. Metode pembayaran ini berlaku untuk semua produk di Traveloka kecuali pembayaran tagihan dan top up pulsa.

Proses pendaftaran Traveloka Paylater tergolong mudah dan cepat. Kamu juga tidak dibebankan biaya tambahan seperti biaya tahunan dan uang muka untuk mendapatkan fasilitasnya.

Limit pinjaman yang diberikan Traveloka Paylater mencapai Rp 50 juta dengan bunga sebesar 2.14%-4.78% flat tergantung dari tempo yang dipilih. Bunga tersebut dibebankan pada pengguna yang memilih cicilan bulanan untuk pelunasannya.

Blibli Paylater

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan aplikasi Blibli di handphone.
Sumber foto: farzand01

Produk cicilan tanpa kartu kredit lain yang dapat kamu coba adalah Blibli Paylater. Blibli bekerja sama dengan Indodana dalam memberikan fasilitas pinjaman untuk kamu yang akan membeli produk Blibli secara kredit.

Limit yang diberikan kepada peminjam berbeda-beda, tergantung dari kebijakan Blibli. Limit tersebut berada di kisaran Rp 500 ribu hingga Rp 10 juta. Untuk bunganya, pengguna akan dikenakan bunga pinjaman sebesar 2% per bulan untuk transaksi dengan tenor 1 bulan dan bunga 3% per bulan untuk transaksi dengan tenor 3, 6, dan 12 bulan.

Jika terdapat keterlambatan, kamu akan dikenakan denda sebesar 2 hingga 10 persen tergantung dari jumlah hari keterlambatan. Jumlah denda maksimal keterlambatan adalah sebesar 95% dari total pokok pinjaman.

Cicil

Tampilan website Cicil.
Sumber foto: Cicil

Untuk mahasiswa yang kesulitan membeli peralatan perkuliahan secara cash, terdapat aplikasi cicilan tanpa kartu kredit berupa Cicil yang memberi kemudahan. Cicil membantu mahasiswa untuk membeli laptop, HP, dan sejenisnya dengan syarat yang mudah dan cepat.

Sistem bunga tidak digunakan dalam aplikasi Cicil, melainkan menggunakan sistem margin. Biaya margin diambil dari harga barang yang dibeli dan akan dibayarkan bersamaan dengan cicilan pokok tiap bulan.
Besarnya biaya margin ditentukan dari profil pengguna, jumlah DP yang dibayarkan, serta harga barang yang dibeli. Kamu bisa mencoba simulasi cicilan pada aplikasi Cicil.

Home Credit

Tampilan website Home Credit Indonesia (HCI).
Sumber foto: Home Credit Indonesia (HCI)

Home Credit merupakan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit yang menawarkan kredit barang melalui e-commerce, toko, serta merchant lain yang menjadi partner. Tidak hanya online, Home Credit Indonesia juga dapat digunakan secara offline di sejumlah toko yang telah bekerja sama.

Hampir sama dengan fasilitas dari fintech lain, Home Credit selalu melakukan pengecekan Bi checking sebelum menyetujui pinjaman kredit pengguna. Syarat utama dari pemberian kredit home credit adalah memiliki penghasilan tetap.

Julo

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan Julo
Sumber foto: Julo

Aplikasi cicilan tanpa kartu kredit lain yang dapat kamu coba adalah Julo. Julo memiliki fasilitas pinjaman dengan limit mulai Rp 1 juta hingga Rp 8 juta. Jangka waktu untuk mencicil diberikan selama 2 hingga 6 bulan dengan bunga sebesar 3-6 persen setiap bulan.

Cara mengajukan pinjaman Julo sangat mudah, kamu cukup menginstall aplikasi Julo di smartphone lalu mengisi sejumlah form yang disiapkan. Namun perlu digaris bawahi, pengguna yang di approve untuk mendapatkan pinjaman harus memiliki penghasilan minimal Rp 1,7 juta per bulan dan berdomisili di wilayah layanan pinjaman uang Julo.

Lazada Paylater

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan Lazada
Sumber foto: Lazada

Cicilan tanpa kartu kredit selanjutnya adalah Lazada Paylater. Mirip dengan Tokopedia, Lazada juga tidak memberikan pinjaman secara khusus untuk produk-produknya, Lazada bekerja sama dengan aplikasi kredit lain dalam memberikan kredit.

Lazada bekerja sama dengan Kredivo dengan dua pilihan kredit, yaitu Bayar Nanti dan Cicilan. Dengan metode Bayar Nanti, kamu bisa mendapatkan pinjaman mulai dari Rp 10 ribu dengan bunga nol persen dalam jangka waktu 30 hari. Sedangkan dengan metode cicilan, kamu dapat mencicil barang yang kamu beli dengan tenor 3, 6, dan 12 bulan dengan bunga 2.95%.

Selain itu, Lazada juga bekerja sama dengan Akulaku sebagai partner pemberi kredit. Cara kredit di Lazada dengan Akulaku adalah dengan memilih barang, mengisi formulir cicilan Lazada, kemudian memilih Akulaku sebagai pemberi kredit. Tenor dapat dipilih sesuai dengan plafon yang diambil.

Kamu dapat langsung menikmati produk yang kamu beli setelah permohonan cicilan tanpa kartu kredit di Lazada disetujui. Untuk pembayaran cicilan Lazada, dapat kamu lakukan lewat ATM, internet banking, m-banking, Alfamart, maupun Indomaret. Cara pembayaran kredit baik untuk pembelian HP, laptop, dan sejenisnya di Lazada melalui ATM, internet banking, m-banking, Alfamart, dan Indomaret sangat mudah untuk dilakukan.

Tanpa perlu memiliki kartu kredit maupun kartu debit, kamu dapat mengajukan kredit di Lazada dengan cara yang mudah. Tentu ini merupakan cara kredit tanpa kartu kredit yang paling mudah untuk kamu lakukan jika membutuhkan HP, laptop, serta keperluan lainnya dalam waktu yang mendesak.

Dana Cita

Tampilan website Dana Cita.
Sumber foto: Dana Cita

Mirip dengan aplikasi Cicil, Dana Cita juga memberikan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit untuk mahasiswa. Tujuan dari Dana Cita adalah memberikan kemudahan kepada mahasiswa dalam menunjang kebutuhan perkuliahan. Bedanya, Dana Cita hanya diberikan untuk siswa baru serta pelajar aktif yang menempuh pendidikan di lembaga yang bekerja sama dengan Dana Cita.

Dana Cita juga memberikan keringanan berupa pelunasan awal tanpa denda. Syarat untuk mendapatkan pinjaman cukup mudah, yaitu KTP wali, KK wali, ID pelanggan listrik, slip gaji orang tua, serta NPWP.

Akulaku

Cicilan Tanpa Kartu Kredit PayLater dengan Akulaku
Sumber foto: bangoland via Shutterstock

Layanan pinjaman dengan cicilan tanpa kartu kredit lain yang dapat dicoba adalah Akulaku. Akulaku memberikan fasilitas kredit dengan limit hingga Rp 15 juta dengan tenor maksimal 15 bulan. Bunga harian yang dibebankan sebesar 0,9 persen perhari.

Kamu bisa mendapatkan fasilitas kredit Akulaku dengan berbelanja secara offline di merchant-merchant tertentu atau membeli produk yang ada di situs e-commerce Akulaku. Saat ini, domisili wilayah cakupan Akulaku meliputi wilayah Jabodetabek. Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, dan juga Yogyakarta.

Awantunai

Tampilan website AwanTunai.
Sumber foto: AwanTunai

Terakhir, kamu bisa mendapatkan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit melalui Awantunai. Awantunai menawarkan cicilan kredit kepada pengusaha yang membutuhkan tambahan modal. Limit pinjaman mencapai Rp 200 juta dengan biaya admin 4% per bulan.

Tak hanya itu, Awan Tunai juga menyediakan pinjaman untuk pembelian di toko-toko yang telah bekerja sama dengan Awan Tunai dengan limit Rp 3 juta. Masa cicilan maksimal dari pembiayaan ini adalah 9 bulan.

Jika nasabah Awantunai terlambat melakukan pembayaran, akan dibebankan denda sebesar Rp 50 ribu per cicilan terhitung dari tanggal jatuh tempo. Denda maksimal keterlambatan adalah sebesar 20% dari total pokok pinjaman. HIngga saat ini, area yang tercover Awantunai mencakup wilayah Jabodetabek. Bandung, Surabaya, dan Denpasar.

Itulah beberapa produk cicilan tanpa kartu kredit pay later online yang dapat kamu coba untuk mengcover kebutuhanmu. Namun bukan berarti tanpa risiko ya, kamu perlu mempertimbangkan kemampuan untuk membayar cicilan agar tidak terjadi gagal bayar. Jika gagal bayar, ada beberapa kemungkinan yang akan terjadi, seperti penagihan secara langsung kepada keluarga hingga pelibatan pihak ketiga untuk penagihan hingga fintech mendapatkan kembali uang yang mereka pinjamkan.

Pilihlah fintech yang legal dan terdaftar di OJK agar keamanan transaksi dan data terjamin. Jangan sampai salah pilih fintech yang berujung pada peristiwa tidak mengenakkan. Selalu pastikan untuk selalu mempertimbangkan untung rugi dan risiko sebelum mengajukan cicilan tanpa kartu kredit paylater online ya!