Seperti yang diketahui, ada beragam jasa ekspedisi yang menyediakan jasa pengiriman sepeda motor ke seluruh Indonesia. Seperti, JNE, J&T, Pos, Indah Cargo, Kereta Api (KAI) dan masih banyak lagi yang lainnya.

Proses pengiriman motor di tiap kurir tentunya berbeda-beda, ada yang menggunakan jalur darat, laut dan udara. Beberapa kurir juga memanfaatkan truk atau mobil box yang ditutupi kain terpal. Ada juga jasa ekspedisi lainnya yang memanfaatkan moda kereta api, kapal laut dan cargo pesawat.

Untuk harga yang ditawarkan pada setiap ekspedisi bermacam-macam dengan ketentuan berbeda pula. Perbedaan tarif ongkos kirim ini biasanya tergantung pada jarak atau lokasi tujuan, berat, dan juga jenis sepeda motor. Di wilayah Jawa contohnya, biaya kendaraan terkait kirim motor mulai dari 300 ribu hingga 2,5 juta (tergantung jarak dan jenis motor).

Sebagai informasi, khusus tarif kirim motor kereta api dan beberapa ekspedisi lain biasanya ditentukan oleh besaran CC motor. Semakin besar CC nya semakin mahal ongkos kirim yang dibutuhkan. Untuk informasi lebih lengkap mengenai tarif jasa pengiriman motor seluruh Indonesia di beberapa ekspedisi akan diulas oleh Qoala pada poin di bawah ini.

Tarif Kirim Motor di Indonesia

Tarif Kirim Motor di Indonesia
Sumber Foto: Kekyalyaynen Via Shutterstock

Beberapa ekspedisi yang akan dibahas dalam artikel ini antara lain adalah Pos Indonesia, Indah Cargo Logistik, KAI serta JNE. Mari sama-sama pelajari apa saja syarat dan ketentuan yang berlaku dari tiap ekspedisi dan berapa tarif kirim motor untuk tiap-tiap ekspedisi?

        1. Tarif Kirim Motor dengan Pos Indonesia

Pos Indonesia masih menjadi salah satu ekspedisi yang terpercaya dan banyak digunakan oleh masyarakat untuk mengirimkan dokumen, paket berukuran kecil hingga sepeda motor. Layanan pengiriman sepeda motor di Pos Indonesia disebut dengan Paket Jumbo Motor.

Setiap jenis motor akan dikenakan biaya yang berbeda seperti misalnya sepeda motor matic yang berukuran kecil akan dihitung biayanya untuk berat 100 kg. Sementara, untuk sepeda motor berukuran besar akan dihitung biayanya untuk berat 150 kg.

Biaya-biaya di luar dari pengiriman motor juga akan dibebankan pada pihak pengirim seperti PPN yang besarnya 1% dari total biaya pengiriman serta biaya asuransi sebesar 0,3% dari nilai barang. Apabila kamu mengirim motor menggunakan jasa Pos Indonesia, ada biaya packing juga sebesar Rp200.000.

Adapun beberapa syarat yang diberlakukan oleh Pos Indonesia untuk proses pengiriman motor adalah:

  • Menyertakan STNK Dan BPKB Yang Asli
  • Mengisi Formulir Dari Pihak Pos Indonesia
  • Tidak Melayani Kiriman Motor Beroda 3
  • Bensin Harus Dikosongkan Terlebih Dahulu
  • Spion Motor wajib dilepas.

Syarat dan ketentuan yang lebih lengkap serta informasi mengenai tarif pengiriman motor yang pasti untuk setiap jenis sepeda motor melalui Pos Indonesia dapat dilihat langsung melalui website https://www.posindonesia.co.id/id/check-tarif.

Pengiriman dari satu kota ke kota lain atau bahkan luar pulau tentu akan dikenakan tarif yang berbeda pula.

        2. Tarif Kirim Motor dengan KAI

Sesuai dengan namanya, Kereta Api Logistik alias Kalog memberikan pelayanan kirim motor melalui jalur darat dengan menggunakan moda transportasi kereta api. Kantor pusat ekspedisi Kalog sendiri berada di daerah Jakarta Pusat, tepatnya di Jalan KH. Wahid Hasyim No. 11A, Jakarta Pusat.

Kalog menyediakan lebih dari 40 stasiun pemberhentian atau tujuan pengiriman sepeda motor di Pulau Jawa. Berikut ini biaya kirim motor yang berlaku di ekspedisi Kalog. Biaya kirim motor di bawah ini belum termasuk biaya packing.

Jenis Motor Wilayah Pengiriman Biaya Kirim Motor
Motor Bebek Jawa Barat Mulai dari Rp400 ribu – Rp550 ribu
Jawa Tengah dan Yogyakarta Mulai dari Rp420 ribu – Rp580 ribu
Jawa Timur Mulai dari Rp600 ribu – Rp750 ribu
Motor Sport Jawa Barat Mulai dari Rp600 ribu – Rp750 ribu
Jawa Tengah Mulai dari Rp460 ribu – Rp760 ribu
Jawa Timur Mulai dari Rp670 ribu – Rp970 ribu

        3. Tarif Kirim Motor dengan JNE

Perhitungan tarif berdasarkan berat per kg-nya dengan tarif minimum untuk berat 10 kg akan dibebankan ketika berat barang yang dikirimkan lebih dari 10 kg. Biaya tambahan dikenakan apabila berat barang lebih dari 250 kg.

Tarif pengiriman motor melalui ekspedisi JNE juga dibedakan dari cc mesin motornya yakni kurang dari 150 cc, kurang dari 250 cc dan lebih dari 250 cc. Biayanya pun disesuaikan dengan jarak dari kota asal ke kota tujuan.

Misalnya untuk motor berukuran kurang dari 150 cc dan pengiriman Jakarta-Bandung, biaya yang dikenakan adalah sebesar Rp500.000. Motor berukuran kurang dari 250 cc dan dikirim dari Depok ke Bandar Lampung dikenakan tarif Rp850.000.

        4. Tarif Kirim Motor dengan Indah Cargo

Indah Cargo Logistik menghitung biaya pengiriman sepeda motor berdasarkan cc mesin motor yang akan diberangkatkan keluar kota. Biaya yang dibebankan pada konsumen juga tergantung dari seberapa jauh motor akan dikirimkan. Setiap kota asal dan tujuan tentu akan memiliki harga yang berbeda.

Mengirim motor menggunakan Indah Cargo Logistik juga akan dikenakan biaya tambahan yakni biaya packing sebesar Rp100.000-Ro150.000 dan biaya asuransi yang besarnya 0,3% dari nilai sepeda motor yang akan dikirimkan.

Range tarif kirim motor melalui jasa Indah Cargo Logistik adalah Rp492.375 untuk motor 125 cc dengan jarak Jakarta-Bandung hingga Rp4.911.000 untuk motor 500 cc dengan jarak Jakarta-Malang.

Biaya Kirim Motor Antar Pulau

Untuk pengiriman motor antar kotamu bisa menggunakan layanan pengiriman kendaraan jalur darat seperti kereta api, truk, trailer dan mobil box dengan ukuran yang besar. Namun untuk mengirimkan motor antar pulau juga perlu menggunakan jasa pengiriman barang jalur laut dan juga udara.

Kirim Motor Antar Pulau Jalur Laut

Saat ini tersedia berbagai macam kapal pengangkut barang berat dalam jumlah yang besar seperti kapal cargo dan kapal tongkang. Untuk menggunakan jasa pengiriman barang jalur laut, kamu harus memahami prosedur yang telah ditentukan sebelumnya, misalnya jenis atau tipe motor, kondisi mesin dan lain sebagainya.

Kapasitas ruang penyimpanan kapal cargo yang luas membuatmu tidak perlu antri terlalu lama. Selain itu jadwal keberangkatan kapal yang tepat waktu juga berpengaruh terhadap ketepatan waktu sampainya motor di tempat tujuan.

Tarif pengiriman motor jalur laut sangat bervariasi karena dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya berat motor, jenis dan tipe motor, kapasitas mesin, hingga lokasi motor dikirim.

Semakin jauh jaraknya maka tarifnya pun akan semakin mahal. Untuk pengiriman motor dari Jakarta ke Banda Aceh misalnya, kamu harus menyiapkan biaya sebesar Rp. 1.500.000 hingga Rp. 3.000.000.

Kirim Motor Antar Pulau Jalur Udara

Selain melalui jalur laut, kamu juga bisa mengirim motor antar pulau lewat jalur udara yaitu dengan menggunakan jasa maskapai penerbangan, seperti Garuda Indonesia, Sriwijaya Air, Air Asia dan Citilink. Mengirimkan motor lewat pesawat memberikan banyak keuntungan untukmu diantaranya :

  • Barang sampai dengan cepat dan aman
  • Dilengkapi dengan asuransi
  • Resiko motor rusak atau dicuri lebih kecil
  • Menjangkau wilayah yang lebih luas
  • Solusi bagi pengiriman barang antar pulau yang sulit dijangkau lewat jalur laut.

Dengan berbagai kelebihannya tersebut membuat tarif pengiriman motor melalui udara lebih mahal dibandingkan dengan tarif pengiriman motor lewat laut yaitu sekitar Rp. 2.000.000 hingga Rp. 6.000.000.

Walaupun demikian, kamu tidak perlu merasa khawatir mengenai kondisi motor yang dikirim. Untuk mendapatkan tarif yang lebih terjangkau, kamu bisa memilih jasa ekspedisi yang menawarkan jasa pengiriman motor murah namun berkualitas.

Syarat Kirim Motor

Untuk dapat mengirimkan motor menggunakan jasa ekspedisi, tentu saja kamu harus tahu apa saja persyaratan yang harus dipenuhi. Tujuannya adalah tentu saja agar nantinya tidak mengalami kendala pada saat proses pengirimannya. Selain itu juga untuk menghindari terjadinya masalah di kemudian hari atau selama dalam proses pengiriman. Lalu apa saja persyaratan yang harus dipenuhi? Berikut adalah beberapa di antaranya:

  1. Pertama, tentu saja Surat Tanda Nomor Kendaraan / STNK. Dimana syarat satu ini harus dipenuhi dan menjadi yang terpenting. Namun jika tidak memiliki STNK, mungkin karena hilang atau alasan lain, kamu dapat membawa surat keterangan dari kepolisian.
  2. Kemudian juga harus ada fotokopi BPKB motor tersebut. Namun jika membelinya masih kredit, kamu bisa menggunkan surat jalan dari dealer.
  3. Kunci motor nantinya juga harus dibawa.
  4. Selain itu tentunya mempersiapkan ongkos kirimnya, untuk hal ini tentu saja tergantung dari jarak yang dituju. Sehingga dapat ditanyakan secara langsung.

Selain memperhatikan beberapa persyaratan untuk bisa kirim motor lewat ekspedisi juga perlu memperhatikan beberapa hal. Adapun beberapa di antaranya adalah berikut ini:

  1. Cek kondisi dari sepeda motor di bagian body dan juga mesin.
  2. Gunakan asuransi keselamatan selama proses pengiriman.
  3. Perhatikan cara packing dan gunakan pelindung tambahan di bagian tertentu.
  4. Sistem keamanan selama pengiriman motor tersebut berlangsung hingga sampai ke alamat yang dituju.

Asuransi untuk Pengiriman Motor

Asuransi untuk Pengiriman Motor
Sumber Foto: Jakub Krechowicz Via Shutterstock

Saat ini sudah ada cukup banyak pilihan perusahaan asuransi yang memberikan proteksi selama pengiriman motor. Berikut ini adalah beberapa pilihan asuransi pengiriman terbaiknya yang merupakan salah satu macam asuransi di Indonesia:

  1. Asuransi Pengiriman JNE
  2. Asuransi Pengiriman TIKI
  3. Asuransi Pengiriman J&T
  4. Asuransi Pengiriman Tokopedia
  5. Asuransi Pengiriman Bukalapak
  6. Asuransi Pengiriman SiCepat
  7. Asuransi Pengiriman Deliveree
  1. Asuransi JNE

Asuransi JNE adalah layanan proteksi pengiriman barang yang dihadirkan oleh perusahaan logistik Jalur Nugraha Ekakurir (JNE). Fungsi dari Asuransi Pengiriman JNE adalah memberikan ganti rugi jika terjadi kerusakan atau kehilangan paket atau barang selama proses pengiriman.

Syarat Asuransi JNE

Bila kamu ingin mengirim barang melalui ekspedisi satu ini, penting sekali untuk memahami syarat dan ketentuan barang yang bisa dilindungi oleh Asuransi JNE. Berikut penjabaran mengenai syarat Asuransi JNE yang harus diketahui:

  1. Nilai barang lebih dari Rp1 juta.
  2. Nilai barang atau dokumen berharga 10x lipat dari biaya pengiriman.
  3. Dokumen lainnya yang dianggap pihak JNE atau pelanggan berharga.
  1. Asuransi TIKI

Asuransi TIKI adalah layanan proteksi pengiriman barang yang dihadirkan oleh PT Citra Van Titipan Kilat (TIKI).  Proteksi ini berfungsi untuk memberikan ganti rugi jika paket atau barang yang diasuransikan rusak maupun hilang selama proses pengiriman.

Proteksi ini memiliki peran cukup penting, terutama pengiriman TIKI di luar Jabodetabek yang harus menggunakan jalur udara. Sementara lokasi tujuan sekitar Jabodetabek, secara umum, pengiriman menggunakan jalur darat. Karena itu risiko terjadi kerugian selama proses pengiriman sangat mungkin terjadi.

Barang yang Dapat Diasuransikan TIKI

Asuransi Pengiriman TIKI ini ditujukan untuk barang atau dokumen yang bernilai tinggi. Berikut ini adalah beberapa syarat barang yang wajib atau disarankan untuk diasuransikan:

  • Nilai barang lebih dari Rp1 juta.
  • Nilai barang atau dokumen berharga 10x lipat dari biaya pengiriman.
  • Dokumen resmi dan berharga: KTP, SIM, BPKB, paspor, ijazah, dan sertifikat.
  • Barang elektronik
  • Barang rawan pecah

Perlu dipahami juga bahwa besaran ganti rugi diberikan sesuai dengan nilai barang. Meski begitu, kerugian yang ditanggung adalah hilang dan rusak fisik, alias bukan rusak fungsional.

Contohnya, kerusakan fisik untuk barang handphone adalah layar pecah. Sementara rusak fungsional adalah tidak berfungsi atau prosesor lambat, maka itu menjadi tanggung jawab pihak dealer atau seller.

  1. Asuransi J&T

Asuransi J&T adalah jaminan ganti rugi yang diberikan kepada nasabah jika terjadi risiko kerusakan* atau kehilangan barang selama proses pengiriman. J&T asuransi bersifat wajib jika paket yang dikirim berupa objek atau dokumen berharga. Besaran ganti rugi yang diberikan perusahaan pun disesuaikan dengan jenis paketnya.

Syarat dan Ketentuan Asuransi J&T

Untuk dapat mengasuransikan paket J&T, ada beberapa syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan. Berikut adalah beberapa di antaranya:

  • Biaya asuransi maks. Rp1 juta
  • Biaya asuransi dokumen maks. Rp100 ribu.
  • Biaya ganti rugi jika barang rusak atau hilang maks. Rp20 juta
  • Biaya ganti rugi jika dokumen rusak atau hilang maks. Rp2 juta
  1. Asuransi Tokopedia

Asuransi Tokopedia adalah proteksi pengiriman barang yang dihadirkan oleh perusahaan e-commerce Tokopedia bekerja sama dengan PT Asuransi Tokio Marine Indonesia. Asuransi pengiriman ini memiliki manfaat berupa ganti rugi jika terjadi kerusakan, kehilangan, atau penipuan ketika nasabah berbelanja online di Tokopedia.

Kerugian yang ditanggung Asuransi Pengiriman Tokopedia meliputi:

  • Barang hilang sebagian/keseluruhan
  • Barang rusak sebagian/keseluruhan
  • Barang yang diterima pembeli (buyer) tidak sesuai

Barang yang Dapat Diasuransikan Tokopedia

Berbeda dengan asuransi pengiriman logistik, Tokopedia memberikan layanan asuransi untuk segala barang tanpa terkecuali. Jadi, asuransi tidak hanya berlaku untuk barang dengan nilai jutaan rupiah saja. Jika barang dirasa rentan rusak, seperti barang mudah pecah atau mudah rusak jika terbentur, sangat dianjurkan untuk nasabah mengasuransikannya.

Syarat dan Ketentuan Asuransi Tokopedia

Perlu dipahami bahwa Asuransi Pengiriman Tokopedia yang dihadirkan merupakan produk dari PT Asuransi Tokio Marine Indonesia. Artinya, proses ganti rugi akan dilakukan sepenuhnya oleh perusahaan Asuransi Tokio Marine Indonesia, melalui Tokopedia.

Berikut ini adalah syarat dan ketentuan Asuransi Pengiriman Tokopedia:

  • Pengajuan klaim maksimal 2×24 jam sejak status “Pesanan Tiba”.
  • Klaim tidak dapat diajukan jika status barang “Pesanan Selesai”.
  • Nilai ganti rugi yang diberikan adalah senilai harga barang + ongkos kirim awal + ongkos return + ongkos re-shipment.
  • Nilai ganti rugi maksimal Rp100 juta per invoice.
  • Manfaat asuransi tidak berlaku jika:
    • Dokumen klaim tidak lengkap.
    • Pengiriman menggunakan kurir instant/same day (Gojek dan Grab) yang dipesan secara pribadi atau tidak tercatat dalam sistem Tokopedia.
    • Keterangan produk dalam invoice tidak sesuai
    • Produk berupa makanan, minuman, dan obat-obatan yang tidak terdaftar BPOM.
  1. Asuransi Bukalapak

Asuransi Bukalapak adalah proteksi pengiriman barang yang dihadirkan oleh e-commerce Bukalapak bekerja sama dengan PT. Sompo Insurance Indonesia dan AXINAN Pte Ltd. Manfaat yang diberikan oleh asuransi ini adalah ganti rugi atas risiko kerusakan atau hilangnya barang yang diasuransikan.

Barang yang Dapat Diasuransikan Bukalapak

Layanan Asuransi Pengiriman Bukalapak tersedia untuk hampir semua jenis barang tanpa terkecuali. Artinya, baik barang bernilai jutaan rupiah, maupun puluhan ribu rupiah dapat diasuransikan. Proteksi asuransi pengiriman sangat dianjurkan untuk jenis barang yang rawan mengalami kerusakan, seperti barang mudah pecah, elektronik, dan lain sejenisnya.

Syarat dan Ketentuan

Proteksi pengiriman yang diberikan oleh Bukalapak dikelola oleh PT. Sompo Insurance Indonesia. Artinya, penggantian merupakan tanggung jawab perusahaan Asuransi Sompo dan dibantu operasionalnya melalui Axinan. Berikut ini adalah syarat dan ketentuan klaim:

  • Nilai pertanggungan ganti rugi maksimal Rp100 juta per 1 order.
  • Nilai pertanggungan ganti rugi untuk barang seni budaya maksimal Rp50 juta per 1 order.
  • Kerugian total loss jika barang hilang atau kerusakan sama dengan atau lebih tinggi dari 75% harga barang pada mulanya.
  • Jika paket hilang atau rusak sebagian, maka yang digantikan juga hanyalah sebagian sesuai kerugian.
  • Polis berlaku selama 40 hari kalender sejak aktif.
  • Untuk barang hilang, Bukalapak akan meminta konfirmasi kehilangan dari pihak ekspedisi terkait.
  • Biaya asuransi pengiriman barang tidak dapat dikembalikan/refund apabila barang sudah diproses atau dikirimkan oleh penjual.
  1.  SiCepat

SiCepat adalah layana pengiriman paket untuk jangkauan domestik dan internasional. Sebagai salah satu perusahaan pengiriman ternama di Indonesia, SiCepat memberikan proteksi asuransi untuk nilai barang di atas Rp1 juta yang dibebakan kepada pengirim.

Kerugian yang ditanggung pengiriman SiCepat meliputi:

  • Barang hilang sebagian/keseluruhan
  • Barang rusak sebagian/keseluruhan
  • Barang yang diterima pembeli (buyer) tidak sesuai

Perhitungan dan Biaya Asuransi Pengiriman SiCepat:

Biaya Asuransi Tokopedia = 0,5% x nilai barang + biaya administrasi Rp100 ribu
  1. Deliveree

Deliveree adalah layanan pengiriman cargo dan ekspedisi yang dapat diakses secara online. Selain menawarkan layanan pengiriman barang untuk keperluan bisnis, Deliveree juga menawarkan layanan pengiriman barang untuk pindahan rumah dan kantor. Deliveree bekerjasama dengan asuransi AXA Indonesia dalam memberikan perlindungan asuransi pengiriman. Menariknya biaya premi asuransi pengiriman Deliveree bersifat gratis atau tidak dibebankan kepada nasabah.

Hampir seluruh jasa logistik dan ekspedisi menyarankan kita untuk memproteksi kendaraan dengan asuransi kendaraan terbaik. Ada banyak perusahaan asuransi yang menawarkan asuransi kendaraan bermotor. Polis yang ditawarkan pun terbilang cukup murah, ada yang hanya Rp35 ribu per bulan. Namun, untuk memastikan apakah asuransi kendaraan yang kita pilih merupakan asuransi kendaraan terbaik atau bukan dengan beberapa trik yang bisa kamu lihat di Qoala App atau Blog Qoala. Lihat juga info tentang perencanaan keuangan ya!