Akhir-akhir ini fuel pump nampaknya menjadi sorotan setelah sejumlah pabrikan seperti Toyota, Daihatsu, Mitsubishi, dan Nissan melakukan penarikan kembali atau recall sejumlah model lantaran masalah ada bagian ini.

Lalu apa itu sebenarnya fuel pump dan fungsinya? Secara umum, fungsi fuel pump pada kendaraan bermotor jenis apa pun, termasuk mobil dan motor, sebenarnya hanya satu, yaitu memompa bahan bakar.

Seperti yang diketahui, bensin yang ada di dalam tangki penampungan akan dipompa untuk dialirkan menuju ruang pembakaran dan diubah menjadi energi yang akan membantu mesin kendaraan menyala. Tetapi, berbeda jenis kendaraan, berbeda pula proses pengaliran bahan bakar. Berikut ini Qoala akan berikan ulasan lengkap terkait definisi fuel pump hingga biaya yang diperlukan untuk mengganti fuel pump rusak.

Apa Itu Fuel Pump Mobil?

Apa Itu Fuel Pump Mobil
Sumber foto: Auhustsinovich via Shutterstock

Sederhananya, pompa bahan bakar (fuel pump) merupakan salah satu komponen pada sistem suplai bahan bakar yang menentukan mesin bekerja normal.

Pompa bensin atau lebih dikenal dengan fuel pump yang bermasalah bisa menyebabkan mesin mogok ataupun mati tiba-tiba. Karena itu, banyak pemilik mobil yang bertanya bagaimana cara mendeteksi ketika fuel pump bermasalah, sebab keberadaan dari alat tersebut tidak terhubung dengan indikator check engine.

Meski masalah pada fuel pump sedikit sulit untuk diidentifikasi, karena semua lampu indikator pada dashboard mobil tidak akan menunjukkan tandanya. Namun bukan berarti hal yang tidak mungkin untuk mendeteksinya, ada baiknya kamu mulai mengenali tanda tandanya agar lebih nyaman dan aman selama berkendara.

Lindungi kendaraan kesayanganmu dari berbagai risiko yang mungkin terjadi dengan asuransi mobil terbaik dari Qoala!

Fungsi Fuel Pump Mobil

Fungsi fuel pump dalam sebuah kendaraan mobil adalah untuk memompa bahan bakar dari tangki menuju mesin kendaraan bermotor. Bahan bakar yang ada di tangki penampungan akan dipompa menuju ruang pembakaran.

Di dalam ruang pembakaran ini, bahan bakar kemudian berubah menjadi energi yang bisa membuat mesin mobil hidup. Walaupun mempunyai fungsi yang sama pada semua jenis kendaraan, proses pengaliran bahan bakarnya berbeda-beda.

Contohnya pada mesin kendaraan yang menggunakan karburator, maka proses pengalirannya yaitu bahan bakar mengalir dari tangki menuju ke karburator. Maka dari itu, fungsi fuel pump adalah untuk memompa bahan bakar dari tangki ke karburator.

Sementara, bicara soal fuel pump mobil untuk kendaraan yang berjenis injeksi, proses pengaliran bahan bakar yaitu dimulai dari tangki menuju injektor. Jadi, pompa bensin berfungsi sebagai komponen yang memompa bahan bakar dari tangki menuju injektor.

Jenis Fuel Pump Mobil Berdasarkan Cara Kerjanya

Selain fuel pump yang berbeda-beda berdasarkan jenis kendaraan, komponen ini pun juga dibedakan berdasarkan cara kerjanya.

1. Fuel pump mekanis

Pompa bahan bakar mekanik merupakan salah satu jenis pompa bahan bakar yang mana masih menggunakan gerakan mekanis memanfaatkan putaran mesin. Pompa bahan bakar mekanis memanfaatkan diafragma yang terletak di tengah-tengah pompa. Kemudian didalamnya terdapat dua katup yaitu katup masuk dan katup buang. Cara kerja kedua katup ini saling berlawanan untuk mengatur aliran bahan bakar. Untuk menggerakkan diafragma terdapat pull rod yang terhubung dengan rocker arm. Rocker arm ini akan dihubungkan dengan camshaft. Dengan hal ini maka putaran mesin melalui camshaft akan dihubungkan ke diafragma melalui rocker arm dan pull rod. Pompa bahan bakar mekanis banyak digunakan di sistem bahan bakar konvensional.

Kelebihan fuel pump mekanis

  1. Tidak memerlukan baterai atau listrik
  2. Perawatan lebih mudah

Kekurangan fuel pump mekanis

  1. Berisik
  2. Getaran lebih besar

2. Fuel pump elektrik

Pompa bahan bakar elektrik merupakan salah satu jenis pompa bahan bakar yang memanfaatkan energi listrik dari baterai yang mana kinerja pompa dikontrol oleh energi listrik ini. Pompa bahan bakar jenis ini banyak digunakan pada kendaraan saat ini yang sudah menggunakan teknologi EFI. Pompa bahan bakar elektrik dapat menghasilkan tekanan lebih besar dibanding pompa bahan bakar mekanis yaitu 2 Kg/cm2 atau lebih.

Kelebihan Pompa Bahan Bakar Elektrik

  1. Getaran yang lebih kecil,
  2. Bisa dipasang pada bagian mana saja tidak perlu terhubung dengan mesin langsung,
  3. Dapat bekerja walaupun mesin dalam kondisi mati.

Kekurangan Pompa Bahan Bakar Elektrik

  1. Harus menggunakan listrik/baterai,
  2. Serta perawatan yang sedikit lebih rumit.

Didalam pompa elektrik terdapat beberapa komponen seperti rotor yang merupakan komponen berputar yang berfungsi untuk menghisap dan menekan bahan bakar. Selain itu terdapat magnet dan armature yang akan membuat pompa bekerja memutar. Prinsip kerjanya sama seperti motor starter bedanya hanya pada pemanfaatan putaran yang dihasilkan oleh motor.

Miliki asuransi mobil terbaik untuk perlindungan kendaraan terbaik pula dengan dukungan teknologi yang mudah hanya di Qoala!

Ciri-ciri Fuel Pump Mobil Rusak

Ciri-ciri Fuel Pump Mobil Rusak
Sumber foto: Shahjehan via Shutterstock

Mengingat fungsi fuel pump yang sangat krusial terhadap keberlangsungan performa kendaraan, maka AutoFamily wajib merawat dan menjaga kondisinya. Hati-hati dan waspadalah apabila pompa bahan bakar mobilmu menunjukkan gejala kerusakan dengan ciri-ciri seperti berikut:

1. Mobil Menjadi Sulit Dinyalakan

Ciri yang pertama yaitu mesin mobil akan susah menyala ketika terparkir dalam waktu yang cukup lama. Hal ini disebabkan oleh bahan bakar yang harusnya sudah siap, tapi tidak tersedia di jalur bahan bakar atau yang disebut jalur fuel line.

Tak hanya itu, saat pompa bensin mobil mulai bermasalah yaitu mesin mobil brebet. Hal ini dikarenakan pompa bensin tersumbat kotoran dari tangki bensin karena kualitas bahan bakar yang buruk. Jadi mesin terasa kosong meski pedal gas sudah terinjak.

2. Lampu Indikator Injeksi Mobil Berkedip

Kerusakan fungsi pompa bahan bakar seringkali ditandai dengan lampu indikator mobil yang menyala terus. Lampu indikator injeksi ini berada pada komponen injeksi yang terletak pada dashboard bagian dalam sisi kemudi. Apabila ada kedipan pada check engine lamp, maka sudah jelas ada masalah pada bagian pompa bahan bakar mobil.

Selain dua hal di atas, ada juga ciri-ciri lain fuel pump mobil rusak dan lemah, seperti sekring pompa bensin gosong bisa menjadi salah satu ciri kerusakan pada komponen ini. Penyebab gosongnya sekring ini karena tersumbat endapan kotoran, sehingga kinerja sekring lebih berat. Apabila sekring gosong, maka kinerja dari pompa bensin juga tidak normal. Dan juga bau bensin yang menyengat dari asap knalpot yang disebabkan oleh proses pembakaran pada mesin yang kurang sempurna. Oleh sebab itu, perhatikan jika ada bau menyengat dari asap knalpot mobil.

Cara Memperbaiki Fuel Pump Mobil

Cara Memperbaiki dan Membersihkan Fuel Pump Mobil
Sumber foto: Boris Bulychev via Shutterstock

Fuel pump yang rusak untungnya bisa diperbaiki. Cara memperbaiki dan membersihkan fuel pump mobil terdiri dari beberapa langkah, mulai dari bagian relay, wiring harness, hingga tahanan fuel pump. Berikut ini penjelasan lengkapnya.

a. Pemeriksaan Relay Fuel Pump

Relay fuel pump adalah komponen yang berfungsi sebagai saklar elektronik untuk mengalirkan arus listrik agar pompa bahan bakar dapat bekerja. Cara memperbaiki fuel pump mobil dimulai dari bagian ini. Caranya, lepas relay dari soketnya. Lalu, cek tahanan terminal 3 dan 5. Idealnya, hasil standar berada pada angka 10 kilo Ohm atau lebih. Lanjut cek tahanan terminal 3 dan 5 dengan penambahan satu daya pada terminal 1 dan 2. Hasil standar yaitu di bawah 1 Ohm.

b. Pengecekan Wiring Harness Fuel Pump

Fuel pump memiliki rangkaian kelistrikan dengan wiring diagram tertentu. Bagian ini wajib dicek dalam rangkaian cara memperbaiki fuel pump mobil karena bisa saja mengalami korsleting listrik. Alur pengecekan adalah sebagai berikut:

  1. Pemeriksaan hubungan antara terminal FC1 dengan relay F/P. Hasil standar di bawah 1Ω.
  2. Pengecekan hubungan antara terminal FC1 atau relay F/P dengan masa bodi. Hasil standar 10 kΩ atau lebih.
  3. Pemeriksaan sambungan terminal relay F/P dengan pompa bahan bakar. Hasil standar di bawah 1 Ω.
  4. Pengecekan relasi terminal 3 motor pompa dengan masa bodi. Hasil standar sebesar 10 Ω atau lebih.
  5. Pemeriksaan hubungan terminal 4 motor pompa dengan masa bodi. Hasil standar di bawah 1 Ohm.

c. Pemeriksaan Tahanan Fuel Pump

Cara memperbaiki fuel pump mobil yang terakhir adalah pemeriksaan tahanannya. Hal ini bertujuan untuk mengetahui kinerja motor pompa. Kalau tahanan terlalu besar, maka motor pompa akan berputar lambat dan menyebabkan berbagai masalah. Contohnya, keterlambatan suplai bahan bakar dan tekanan bensin berkurang.

Pemeriksaan dilakukan dengan melepaskan terminal fuel pump, lalu mengukur tahanan terminal 3 dan 4. Hasil standar adalah 0,2-0,3 Ohm pada temperatur 20 derajat Celcius. Apabila terdapat perbedaan, maka diperlukan penggantian motor pompa.

Mungkin kamu juga mulai bertanya bagaimana cara untuk mencegah agar pompa bensin tidak mengalami masalah seperti itu? Salah satu caranya yaitu dengan melakukan pembersihan atau menguras tangki bahan bakar secara rutin.

Tips Mencegah Terjadinya Masalah pada Pompa Bensin Mobil

Tips Mencegah Terjadinya Masalah pada Pompa Bensin Mobil
Sumber foto: Ulianenko Dmitrii via Shutterstock

Tak hanya itu, kamu juga bisa menerapkan beberapa tips lainnya. Ada beberapa tips sederhana yang bisa kamu lakukan untuk mencegah terjadinya masalah pada pompa bensin mobil. Apa sajakah itu? Ini dia penjelasan lengkapnya.

a. Jangan Terlambat Mengisi Bahan Bakar

Tips yang pertama yaitu kamu tidak boleh terlambat untuk mengisi bahan bakar. Hal ini karena bahan bakar juga memiliki fungsi sebagai pelumas dan pendingin pompa bensin. Jadi apabila tidak ada bahan bakar, maka pompa bensin akan panas dan tidak bekerja dengan baik.

Pemilik mobil disarankan untuk segera mengisi bahan bakar ketika sisa bahan bakar hanya seperempat dari volume tangki. Hal ini untuk menjaga pompa bensin agar bisa selalu bekerja dengan baik untuk memompa kebutuhan bahan bakar pada kendaraan.

b. Menguras Tangki Secara Rutin

Tips yang kedua yaitu dengan menguras tangki bahan bakar secara berkala. Untuk mobil baru, lakukan pengurasan tangki bahan bakar setidaknya setelah lima tahun pemakaian. Hal ini tentu berbeda dengan mobil yang telah lama dipakai.

Untuk mobil lama, setidaknya lakukan pengurasan tangki bahan bakar setiap dua tahun sekali. Menguras tangki ini bertujuan untuk membersihkan bakteri di dasar tangki dan menghilangkan kotoran pada tangki akibat bahan bakar yang kotor.

c. Mengisi Bahan Bakar Pada Waktu yang Pas

Tips yang terakhir yaitu selalu mengisi bahan bakar mobil di waktu yang tepat. Maksudnya bagaimana? Maksudnya adalah tidak mengisi bahan bakar saat pihak SPBU sedang mengisi bunker atau saat cuaca dingin.

Hal ini karena pada saat SPBU mengisi bunker atau saat SPBU sedang ramai di siang hari, ada kemungkinan bunker SPBU tidak steril 100% dari kotoran yang mengendap pada dasar bunker. Jadi, sebaiknya isilah bahan bakar saat SPBU sedang sepi.

Setelah mengetahui fungsi dan ciri-ciri fuel pump yang bermasalah, dan ternyata pompa bensin mobilmu memang bermasalah, maka segera bawa mobilmu ke bengkel resmi terdekat. Di sana kamu bisa melakukan perbaikan dan pergantian pada pompa jika dibutuhkan.

Temukan berbagai pilihan asuransi mobil terbaik dengan rekanan bengkel mobil terpercaya untuk lindungi kendaraan kamu di sini!

Akibat Fuel Pump Mobil Rusak

Kasus fuel pump rusak sebagian besar disebabkan karena komponen ini tersumbat oleh endapan kotoran. Kotoran-kotoran itu bisa dari banyak faktor, antara lain kualitas bahan bakar yang tidak baik. Atau bisa juga akibat bahan bakar lama dibiarkan mengendap di dalam tangki akibat mobil tidak pernah dijalankan.

Bengkel Servis Fuel Pump Mobil

Bengkel Servis Fuel Pump Mobil
Sumber foto: Andrii Anna photographers via Shutterstock

Bagi kamu yang membutuhkan jasa servis fuel pump mobil untuk memperbaiki fuel pump mobil Honda, Toyota (Avanza), maupun pada merek mobil lainnya yang rusak, berikut ini daftar bengkel yang bisa kamu kunjungi di kawasan Jakarta, Bekasi, Tangerang, Bandung, hingga Surabaya.

a. Nusantara Diesel Pratama

Alamat: Jl. Taman Sari Raya No.18A, RT.11/RW.3, Maphar, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11160

Telepon: 0811-999-436

b. Abadi Bengkel Diesel

Alamat: Jl. Pemuda No.9, RT.1/RW.14, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220

Telepon: (021) 4890911

c. Unggul Jaya Diesel

Alamat: Jl. Bekasi I No.21-C, RT.6/RW.3, Rw. Bunga, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13320

Telepon: (021) 8564133

d. Bengkel Mobil Raja Service

Alamat: Jl. Radio Dalam Raya No.54, RT.5/RW.14, Gandaria Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, 12140

Telepon: (021) 7264734

e. Margi Jaya Diesel

Alamat: Jl. Raya Narogong No.2, RT.004/RW.006, Bojong Menteng, Kec. Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat 17117

Telepon: 0813-1953-5160

f. CARfix Narogong

Alamat: Jl. Kalong No.17, RT.003/RW.002, Bojong Rawalumbu, Kec. Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat 17116

Telepon: (021) 82748131

g. Dokter Mobil Bengkel Soekarno Hatta – Tune Up & Service AC Terbaik

Alamat: DKI Jakarta, Jl. Marsekal Suryadarma No.5, RT.004/RW.008 Neglasari, Kec. Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Tangerang, DKI Jakarta 15129

Telepon: 0853-3872-8241

h. CARfix Jatiuwung

Alamat: Jl. Gatot Subroto No.KM.5, RT.001/RW.003, Jatiuwung, Kec. Cibodas, Kota Tangerang, Banten 13134

Telepon: (021) 55661045

i. Dealer Mobil Honda – Bengkel Resmi Honda (Honda Sonic)

Alamat: Jl. Soekarno-Hatta No.368, Kb. Lega, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40235

Telepon: (022) 5230000

j. Bengkel Auto Service

Alamat: Jl. Soekarno Hatta No.45, Wr. Muncang, Kec. Bandung Kulon, Kota Bandung, Jawa Barat 40212

Telepon: (022) 6037741

k. Carfix Antapani Bandung

Alamat: Jl. Terusan Jakarta No.16, Babakan Surabaya, Kec. Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat 40281

Telepon: (022) 20506150

l. Bengkel Maju Terus Service Diesel

Alamat: Jl. Raya Kebonsari No.26B, Kebonsari, Kec. Jambangan, Kota Surabaya, Jawa Timur 60233

Telepon: 0851-0300-9681

m. AL BENGKEL MOBIL injection

Alamat: Jl. Balongsari Praja III No.20, Balongsari, Kec. Tandes, Kota Surabaya, Jawa Timur 60188

Telepon: 0823-3897-1974

n. Das Bengkel Surabaya

Alamat: Jl. Jagir Wonokromo No.304, Jagir, Kec. Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur 60244

Telepon: 0852-4238-0789

Harga Fuel Pump Mobil

Apabila fungsi fuel pump sudah tidak baik dan tidak bisa diperbaiki, maka penggantian adalah jalan terbaik. Tidak usah khawatir soal harganya, karena kamu bisa pilih banderol yang bervariasi tergantung merek.

Di pasaran misalnya, harga fuel pump mobil untuk mobil jenis Toyota Avanza dibanderol mulai Rp 100 ribuan – 200 ribuan. Dengan harga tersebut kamu sudah bisa mendapatkan merek Denso. Ada juga fuel pump merk bosch dengan kisaran harga Mulai Rp 250 hingga 300 ribuan.

Sedangkan fuel pump untuk motor, pada Yamaha NMAX misalnya satu set termasuk pelampung dibanderol mulai Rp 500 – 600 ribuan. Sedangkan fuel pump untuk Honda PCX berkisar antara Rp 600 – 1 jutaan.

Tak bisa dipungkiri, besarnya biaya ganti fuel pump mobil memang berisiko membuat dompet kamu kering. Untuk menyiasatinya, kamu dapat mengajukan proteksi berupa asuransi mobil agar mendapatkan biaya perbaikan atau ganti rugi atas kerusakan yang tak terprediksi. Misalnya saja, pihak asuransi bisa memberikan bantuan perbaikan saat kendaraan mengalami benturan di jalan atau masalah saat sedang berlalu lintas lainnya. Untuk informasi asuransi lebih lengkapnya, kamu bisa langsung melihatnya di Qoala Apps. Yuk lihat info menarik lainnya seputar kendaraan di Qoala Blog semacam mobil 500 jutaan terbaik. Dan lihat juga asuransi mobil terbaik hanya di Qoala Apps.