Memiliki asuransi adalah sesuatu yang cukup penting agar keadaan finansial kita bisa selalu dalam kondisi terbaik meski kita mengalami musibah sekalipun. Musibah yang paling sering dirasakan adalah kecelakaan. Kita sebagai pengendara pasti tidak ingin hal ini terjadi, tapi kita memang tidak bisa menghindarinya sehingga kita harus mengantisipasi hal ini agar kita tidak kewalahan saat menghadapinya. Pilihlah asuransi mobil AXA untuk mengantisipasi hal ini. Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda temukan dari asuransi ini dan tentunya tidak bisa ditemukan pada asuransi lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa membaca artikel Qoala ini mengenai asuransi mobil AXA.

Sekilas Tentang Asuransi Mobil AXA

Sekilas Tentang Asuransi Mobil AXA
Sumber foto: Suphaksorn Thongwongboot Via Shutterstock

Asuransi mobil AXA merupakan produk asuransi mobil yang merupakan bagian dari PT Mandiri AXA General Insurance. Asuransi ini bisa memberikan perlindungan keuangan dari risiko yang mungkin terjadi pada mobil pribadi dan mobil komersial. Anda bisa menemukan dua jenis asuransi, yaitu komprehensif dan total loss only.

Kedua asuransi ini memiliki harga yang cukup terjangkau. Mulai dari Rp194.000 untuk komprehensif dan mulai dari Rp45.000 untuk total loss only. Perusahaan ini ada sejak tahun 1961 dan awalnya memiliki nama PT Asuransi Dharma Bangsa. Perusahaan ini berganti nama menjadi PT Mandiri AXA General Insurance pada 2011 karena Bank Mandiri dan AXA Asia melakukan kerjasama. PT Mandiri AXA General Insurance dan PT Asuransi AXA Indonesia melakukan merger pada tahun 2019. Merger ini membuat asuransi ini terus berkembang dan memiliki cukup banyak pilihan produk.

Jenis Asuransi Mobil AXA

Asuransi ini memiliki cukup banyak pilihan produk yang bisa dipilih oleh calon nasabahnya. Jenis asuransi mobil AXA bisa ditentukan sesuai dengan kebutuhan nasabahnya. Setidaknya, ada dua jenis asuransi, yaitu asuransi mobil all risk dan asuransi mobil total loss only. Keduanya memiliki perbedaan dalam harga preminya, hal-hal yang dicover, dan beberapa hal lainnya.

Biasanya asuransi all risk akan memiliki harga premi yang lebih mahal karena hal yang dicover oleh asuransi jenis ini lebih banyak dari asuransi mobil total loss only. Untuk perbedaan yang lebih jelas antara kedua jenis asuransi ini, Anda bisa membaca artikel di bawah ini.

Asuransi Mobil All Risk

Asuransi mobil all risk merupakan asuransi mobil terbaik yang bisa melindungi mobil Anda dari semua risiko yang mungkin mengenainya. Contohnya, seperti bencana alam, kecelakaan, rusak karena huru hara, dan banyak lagi. Asuransi ini juga bisa disebut sebagai asuransi mobil komprehensif. Asuransi ini memberikan manfaat dengan cara memberikan perlindungan untuk mobil dari semua risiko yang ada dan juga menjamin perlindungan dari kecelakaan sampai kerusakan dan kehilangan.

Asuransi Mobil TLO

Asuransi total loss only adalah jenis asuransi yang dapat memberikan proteksi dari risiko kehilangan. Resiko kehilangan dan kerusakan yang biaya perbaikannya lebih dari 75% dari harga pembelian bisa ditanggung oleh asuransi ini. Mobil yang hilang karena dicuri dianggap sebagai kerusakan total sehingga mobil Anda akan diganti oleh pihak asuransi saat hal ini terjadi. Mobil dengan harga Rp200 juta yang mengalami kecelakaan parah sehingga membutuhkan perbaikan sampai Rp150 juta akan dibayar oleh pihak asuransi karena kerusakannya lebih dari 75%. Namun kalau kerusakan yang terjadi kurang dari 75%, maka pihak asuransi tidak akan mengganti biaya perbaikan. Contohnya seperti pencurian kaca spion atau bumper yang penyok. Biaya ini harus diganti sendiri oleh pemilik mobil.

Daftar Produk dan Polis Asuransi Mobil AXA

Asuransi mobil AXA sendiri memiliki produk dan polisnya sendiri yang tentunya membedakan asuransi ini dari asuransi lainnya. Sebenarnya, daftar produk asuransi dan polis asuransi mobil AXA hanya terdiri dari dua asuransi saja, yaitu asuransi mobil komprehensif atau all risk dan asuransi total loss only.

Untuk penjelasan secara umumnya, Anda sudah diberikan informasi tersebut di atas. Namun, untuk penjelasan lebih mendalam terkait dengan kedua asuransi ini pada asuransi mobil AXA, maka Anda harus membaca penjelasan di bawah ini. Anda bisa menemukan manfaat sampai cara beli dan cara bayar dari asuransi ini, yang tentunya akan memudahkan Anda untuk membeli asuransi ini saat Anda tertarik.

Asuransi Mobil Comprehensive

Asuransi yang satu ini bisa mengganti kerugian atas risiko kerusakan mobil yang ringan sampai berat. Manfaat lebih lengkap terkait dengan asuransi otomotif ini adalah sebagai berikut.

  • Jaminan untuk mengganti biaya tanggung jawab hukum pihak ketiga.
  • Manfaat pertanggungan untuk mobil dengan usia maksimal 10 tahun.
  • Kemampuan untuk melakukan perluasan manfaat karena risiko bencana alam, huru hara, kerusakan, terorisme, mogok, sampai tambahan asuransi untuk kecelakaan mandiri.
  • Jaminan penggantian rugi untuk kerusakan mobil karena kecelakaan, benturan, tergelincir, kebakaran, dan perbuatan jahat orang lain.
  • Fasilitas derek selama 24 jam atas risiko mesin rusak, gangguan listrik, dan ban kempes.
  • Masa pertanggungan untuk satu tahun.

Asuransi Total Loss Only

Asuransi total loss only merupakan asuransi yang akan memberikan perlindungan atas risiko kerusakan mobil sampai lebih dari 75%.

  • Penggantian biaya ketika terjadi kerusakan lebih dari 75% dari harga mobil.
  • Layanan derek selama 24 jam untuk risiko mesin bermasalah, gangguan listrik, sampai ban kempes.
  • Masa pertanggungan untuk satu tahun.
  • Jaminan atas kerugian yang terjadi karena tergelincir, terbentur, kebakaran, pencurian, sampai perbuatan jahat.
  • Penggantian biaya tanggung jawab hukum orang ketiga.
  • Manfaat pertanggungan maksimal untuk usia mobil maksimal 10 tahun.

Manfaat Asuransi Mobil AXA

Ada berbagai pilihan polis yang bisa Anda pilih untuk memenuhi kebutuhan yang Anda miliki. Berikut adalah manfaat untuk polis asuransi mobil AXA Mandiri untuk Anda yang merasa penasaran. AXA Mandiri mobil komprehensif merupakan asuransi yang bisa memberikan ganti rugi dari semua jenis kerusakan, tanggung jawab hukum untuk pihak ketiga, dan juga biaya derek. Sedangkan asuransi AXA Mandiri mobil total loss only merupakan ganti rugi yang diberikan oleh pihak asuransi saat kerugian atas kerusakan yang terjadi pada mobil melebihi 75%, biaya derek, dan juga tanggung jawab hukum pihak ketiga.

Syarat Mengajukan Asuransi Mobil AXA

Pendaftaran untuk asuransi ini bisa Anda lakukan secara online dan offline. Pendaftaran secara online bisa dilakukan lewat customer service AXA Mandiri pada nomor 021 3005 8788 atau lewat axa-mandiri.co.id. Pendaftaran secara offline bisa dilakukan di kantor cabang AXA Mandiri paling dekat dengan tempat tinggalmu. Ada juga beberapa dokumen yang harus Anda siapkan sebelum melakukan pendaftaran, seperti fotokopi KTP atau SIM, fotokopi STNK mobil, dan dokumen lain yang nanti akan diberitahukan oleh customer service.

Cara Beli Asuransi Mobil AXA

Asuransi ini bisa Anda beli lewat online yang dilakukan lewat customer care center pada nomor 021 30058788 atau dari situs axa-mandiri.co.id. Anda sebagai calon nasabah sudah tidak harus datang ke tempat asuransi untuk melakukan pendaftaran. Pilihan produk bisa didapatkan lewat situs marketplace di internet. Dengan ini Anda bisa menemukan premi termudah dengan manfaat yang maksimal.

Cara Bayar Premi Asuransi Mobil AXA

Pembayaran premi asuransi bisa dilakukan lewat transfer ke rekening bank Mandiri atas nama PT Mandiri AXA General Insurance. Anda bisa menemukan nomor rekeningnya pada premium note yang dikirimkan tiap bulannya. Premium note ini juga dikirimkan saat polis asuransi dikirim. Anda bisa menemukan informasi lebih lanjut terkait hal ini lewat nomor 021 3005 8788.

Cara Cek Polis Asuransi Mobil AXA

Setelah Anda sudah resmi menjadi nasabah, Anda akan mendapatkan nomor polis AXA Mandiri Asuransi. Nomor polis ini berguna untuk melakukan pengajuan klaim atau layanan lainnya. Anda bisa melakukan pengecekan ini dengan cara menghubungi customer care dari AXA Mandiri atau langsung datang ke kantor pusat atau kantor cabang.

Cara Klaim Asuransi Mobil AXA

Berikut ini adalah cara klaim asuransi mobil AXA, baik dari AXA Mandiri Komprehensif dan Total Loss Only.

Langkah-langkah AXA Mandiri komprehensif:

  • Melaporkan kejadian maksimal 5 x 24 jam setelah kejadian ke nomor 02130058788.
  • Mengajukan formulir klaim yang bisa didapatkan lewat axa-mandiri.co.id.
  • Menyiapkan dokumen yang dibutuhkan dan diminta.
  • Survey dari pihak asuransi.
  • Klaim yang disetujui akan dilengkapi dengan surat pernyataan mengenai perbaikan mobil pada bengkel rekanan yang ditunjuk.
  • Bengkel akan memperbaiki mobil Anda.

Langkah-langkah AXA Mandiri Total Loss Only:

  • Melaporkan kejadian maksimal 5 x 24 jam setelah kejadian ke nomor 02130058788.
  • Mengajukan formulir klaim yang bisa didapatkan lewat axa-mandiri.co.id.
  • Menyiapkan dokumen yang dibutuhkan dan diminta.
  • Survey dari pihak asuransi.
  • Klaim yang disetujui akan membuat perusahaan asuransi mengganti biaya ganti rugi sesuai dengan kerugian
  • Polis berakhir saat klaim dilakukan.
  • Cara Berhenti Asuransi Mobil AXA

Anda bisa melakukan penutupan polis karena alasan apapun. Namun Anda harus mengetahui terlebih dahulu apakah perusahaan asuransi memiliki manfaat free lock provision yang artinya adalah saat nasabah merasa kalau perjanjian yang dilakukan tidak sesuai dengan kebutuhan, maka nasabah bisa melakukan pembatalan dan mendapat pengembalian premi. Kalau penutupan ini dilakukan saat manfaat pertanggungan masa aktif maka premi mungkin tidak akan dikembalikan. Anda bisa menghubungi pihak asuransi untuk mengetahui cara menutup polis asuransi ini.

Anda bisa mengikuti cara umum berikut ini untuk menutup polis.

  • Mengisi dan menandatangani formulir untuk menutup asuransi.
  • Melengkapi dokumen, seperti polis, fotokopi STNK, dan KTP/SIM nasabah.
  • Mengirimkan formulir penutupan asuransi untuk asuransi lewat faksimile, email, atau menghubungi nomor telepon asuransi.
  • Perusahaan nanti akan melakukan pemeriksaan saat masih ada tagihan supaya nasabah bisa melakukan pembayaran sebelum menutup polis.

Keunggulan Asuransi Mobil AXA

Keunggulan Asuransi Mobil AXA
Sumber foto: interstid Via Shutterstock

Keunggulan yang bisa Anda dapatkan dari memiliki asuransi AXA Mandiri adalah sebagai berikut.

  • Banyaknya bengkel rekanan resmi dan non resmi yang dimiliki oleh asuransi ini, dan semuanya tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
  • Pembelian asuransi dan klaim bisa dilakukan tanpa survey sehingga memiliki proses yang praktis dan cepat.
  • Pemberian bantuan saat Anda terkena risiko kecelakaan atau mobil mogok.
  • Adanya penggantian biaya transportasi saat mobil Anda diperbaiki.
  • Informasi mengenai biaya sangat transparan.
  • Pembayaran premi bisa dilakukan dengan banyak cara, seperti lewat cicilan kartu kredit.
  • Layanan ambulans dan medis yang mungkin Anda butuhkan saat mengalami kecelakaan.

Bengkel Rekanan Asuransi Mobil AXA

Sebagai calon nasabah yang tertarik untuk membeli asuransi ini, Anda mungkin penasaran mengenai bengkel mana saja yang merupakan bengkel rekanan asuransi mobil AXA. hal ini cukup penting untuk diketahui karena Anda mungkin memerlukan daftar ini saat Anda mengalami kecelakaan di suatu tempat.

Anda juga harus mengetahuinya supaya Anda tahu kalau Anda terlindungi selama Anda berada di seluruh wilayah Indonesia. Bengkel yang menjadi rekan dengan perusahaan asuransi ini tidaklah hanya bengkel resmi, tapi ada juga yang merupakan bengkel non resmi. Namun jangan khawatir karena kualitasnya pasti terjaga. Berikut adalah daftar bengkel rekanan asuransi mobil AXA di wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Daftar Bengkel Rekanan Asuransi Mobil AXA di DKI Jakarta

Berikut ini adalah rekomendasi daftar bengkel rekanan asuransi mobil AXA di DKI Jakarta.

  • Auto Klinik Jl.Bangun Barat No.2 Rawamangun (021) 47881363
  • A Lyang Komp. Pluit Mas Jl Pluit Mas VI/11A 021-6681414,6695406
  • Bengkel Auto Prima Makmur (CBU) Jl Srengseng raya No 133 021-58900800
  • AYUN JAYA MOTOR (CBU cars) Jl Danau Sunter Selatan Blok 03 Kav 43-4 021-65834555
  • Bintang Bijaksana Jl Raya Kebayoran Lama (pal VII) no 2 (021) 5308335 / 5300220
  • Bengkel Jayabaru Service Jl. Sunter Kemayoran Raya No 50A 021-6507076 , 6515012
  • Istana Kebon Jeruk (Honda) Jl. Ciputat Raya no 27, Pondok Pinang 021-75909421, 7691968
  • Fajar Timur Jl. Kemandoran I no 29 B Palmerah Barat 021-5305362,5306487
  • Mahkota Buana Maju Bersama Jl. Warung Jati Timur no 1B, Jakarta Selatan 021-7942411, 7990363
  • Layanan Prima Service (Hyundai) Jl. Jelambar Barat III no 12-A 021-5665930, 5665931
  • Metro 77 Jl. Jend Basuki Rachmat no 7A, Cipinang (021)-8631551
  • Metro Motor Jl. Arteri Kedoya Raya no 27 021-5821826-28
  • Millenium Motor 1 Jl Letjen Suprapto No 19 (Cempaka Putih) 021-4267888, 428800858
  • Metro 55 Jl. Cidodol no 12 K Kebayoran Lama 021-72790981 – 83
  • PT Inti Raharja Motor Jl. Anggrek Rosliana VII no 13-17 021-5331572,5357111
  • PT Hero Palmerah Motor (CBU) Jl Palmerah Utara IV. No 27 – 11480 021- 5481737
  • PT Karyakita Putra Sejahtera (KIA) Jl Gunung Sahari Ancol No 17 021-6253378

Daftar Bengkel Rekanan Asuransi Mobil AXA di Jawa Barat

Berikut ini adalah rekomendasi daftar bengkel rekanan asuransi mobil AXA di Jawa Barat.

  • Dharma Motor Jl Raya Jati Bening Estate No 91 (021) 84992507-08
  • CV. Inti Auto Jl. Raya Puncak Ciawi No 6, Ciawi, Bogor 0251-249484
  • Mentari Autohaus Jl. Sukarno Hatta No. 250 B, Bandung, Jawa Barat 022-5431515
  • Megah Jaya Jl. BKR No. 28, Bandung, Jawa Barat 022-7312766
  • Sandjaja Motor Jl. KH. Soleh Iskandar No. 8, Kedung Badak, Tanah Sareal, Bogor (0251) 833 8834
  • PitStop Jl. Holis No. 246-248, Bandung, Jawa Barat 022-6021621

Daftar Bengkel Rekanan Asuransi Mobil AXA di Jawa Tengah

Berikut ini adalah rekomendasi daftar bengkel rekanan asuransi mobil AXA di Jawa Tengah.

  • C-Maestro Autobody Repair & Painting Jl. Fatmawati No 258, Semarang 024-6714107
  • Bintang Utama Jl Wolter Monginsidi No 45 Semarang (024) 6733627 / 6733628
  • CV. DTM Project Jl. Pamularsih No. 18, Semarang 024-7626228 / 76632522
  • Honda Kusuma (PT Istana Kusuma Indah Motor) Jl. Sebandaran No. 51, Semarang 024-3543354 / 3540728
  • CV Nitro Jl.Dr.Radjiman No.452 Laweyan Surakarta (0271) 724940 / 3029899
  • CV.Auto Fix Jl.Mjapahit 129 (024) 6701701
  • Oto Onderdil, Kudus Jl. Raya Sosro Kartono No. 38A, Kudus 0291-3430399
  • New General Jl.Magelang Km. 8,5 Mulungan Wetan Rt.04 RW.16 Sendangadi (0274) 4360704

Daftar Bengkel Rekanan Asuransi Mobil AXA di Jawa Timur

Berikut ini adalah rekomendasi daftar bengkel rekanan asuransi mobil AXA di Jawa Timur.

  • CV. Speed Indo Pratama (SIP) Jl. Tenggilis Tengah I No. 28, Citraland, Surabaya 031-8496648 / 8496649
  • Karsten (Group Mas Agung) Jl. Kedungdoro No. 50 A, Surabaya 031-532 2060
  • Karah Agung Cat Jl. Karah Agung No. 41 Surabaya (031) 8291909
  • Nasional Motor Jl. Panglima Sudirman 9B Malang (0341) 361280
  • Marina Motor Jl. Sawunggaling, Pergudangan Ragam Jemundo Blok B-27 (031) 7872025

Call Center Asuransi Mobil AXA

Berikut ini adalah daftar kontak call center asuransi mobil AXA.

  • Alamat: AXA Tower Lantai Dasar, Jalan Prof. Dr. Satrio Kav. 18, Kuningan City Jakarta 12940
  • Call center 24 jam: 1500803
  • Email: customer@axa-mandiri.co.id
  • WhatsApp: 0815 8608 6801

Itulah beberapa informasi yang dapat Qoala berikan terkait dengan asuransi mobil AXA. asuransi yang satu ini memang memberikan sangat banyak keuntungan bagi nasabahnya dengan premi yang murah. Dua pilihan asuransi dengan premi dan kemampuan perlindungan yang berbeda juga menjadi daya tarik tersendiri untuk asuransi yang satu ini karena bisa memenuhi berbagai kebutuhan yang mungkin dimiliki oleh nasabah.

Perusahaan asuransi ini juga memiliki cukup banyak bengkel rekanan yang tersebut di seluruh indonesia dengan kualitas terbaik sehingga Anda bisa mempercayai mobil Anda diperbaiki oleh bengkel-bengkel tersebut. Semoga informasi yang Qoala berikan di atas dapat membuat Anda sadar akan betapa pentingnya memiliki asuransi dan Anda juga bisa tertarik untuk membeli salah satu produk asuransi dari asuransi mobil AXA.