Memberikan perlindungan terhadap semua aset yang dimiliki adalah suatu hal yang patut untuk dilakukan supaya kita tetap terlindungi dengan baik meski ada risiko risiko yang bertebaran di luar sana. Aset yang kita miliki bukan hanya rumah atau mobil, tetapi juga kesehatan. Sangat penting untuk menjaga kesehatan tetapi terkadang ada hal-hal yang membuat kesehatan kita tiba-tiba menurun dan kita harus dirawat di rumah sakit. Biaya perawatan tersebut tentunya tidak akan sedikit sehingga kita membutuhkan asuransi untuk mengcover biaya tersebut. Salah satu asuransi yang bisa kamu pilih untuk melindungi kesehatan kamu dari berbagai jenis penyakit adalah asuransi kesehatan inhealth. Untuk informasi lebih lanjut mengenai asuransi yang satu ini, kamu bisa membaca artikel Qoala di bawah ini.

Sekilas Tentang Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Sekilas Tentang Asuransi Kesehatan Inhealth
Sumber Foto: Blue Planet Studio Via Shutterstock

PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia sudah ada di industri asuransi untuk menyediakan program jaminan kesehatan komersial sejak tahun 1992 lewat PT Askes. Sejak saat itu, perusahaan ini sudah memberikan program jaminan kesehatan komersial menggunakan sistem managed care untuk BUMN, perusahaan swasta dan institusi pemerintahan. Perubahan PT Askes menjadi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan membuat Mandiri Inhealth diakuisisi oleh PT Bank Mandiri Tbk, PT Asuransi Jasa Indonesia, dan PT Kimia Farma dengan cara mendapatkan izin usaha pada bidang asuransi jiwa lewat surat dari Menteri Keuangan Nomor KEP-38/KM.10/2009. Akuisisi ini juga membuat pasar korporasi mendapat akses yang lebih luas dan juga kemampuan untuk meningkatkan infrastruktur provider layanan kesehatan menggunakan sistem managed care.

Daftar Produk dan Polis Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Asuransi kesehatan inhealth menawarkan beberapa produk dan polis asuransi terbaik. Berikut ini adalah daftar rekomendasinya.

  • Mandiri Inhealth Managed Care adalah produk kesehatan dari PT Mandiri Inhealth untuk asuransi kesehatan kumpulan atau untuk perusahaan yang ingin mengasuransikan pekerjanya. Manfaat yang bisa didapatkan dari produk ini adalah rawat jalan tingkat lanjutan, pelayanan obat, rawat inap, rawat jalan tingkat pertama, manfaat tambahan, dan masa pertanggungan 1 tahun serta bisa diperpanjang. Manfaat tambahan yang akan diberikan adalah seperti kacamata, alat bantu gerak, tindakan operasi khusus, perawatan gigi, ambulans dan persalinan.
  • Mandiri Inhealth Indemnity merupakan program asuransi untuk karyawan. Perbedaan asuransi ini dari asuransi yang sebelumnya adalah manfaatnya yang lebih banyak. Produk yang satu ini tidak condong ke perawatan jalan atau perawatan inap saja. Manfaat yang bisa dirasakan adalah rawat inap di rumah sakit, santunan harian kalau tertanggung menggunakan alur BPJS Kesehatan ketika dirawat di rumah sakit, masa pertanggungan selama 1 tahun dan bisa diperpanjang, dan pelayanan kesehatan lainnya, seperti perawatan gigi, persalinan, kacamata, perawatan kesehatan lain sesuai kebutuhan, dan rawat jalan.
  • Mandiri Inhealth Group Term Life merupakan produk Asuransi kumpulan yang akan melindungi tertanggung seperti asuransi jiwa. Asuransi ini merupakan asuransi yang bisa diberikan oleh perusahaan terhadap karyawan mereka dan perusahaan juga akan menentukan jumlah uang pertanggungan yang diberikan kepada karyawan tersebut, contohnya seperti sejumlah gaji atau jabatan karyawan. Manfaat yang bisa didapatkan adalah masa pertanggungan sampai 1 tahun dan uang pertanggungan untuk ahli waris.
  • Inhealth Endowment merupakan produk asuransi jiwa yang dibeli dibeli perusahaan untuk karyawannya tetapi uang pertanggungan tidak harus karena kematian tapi juga bisa karena masa pertanggungan sudah berakhir. Manfaat meninggal dunia akan diberikan ketika nasabah meninggal dunia saat dalam masa pertanggungan atau manfaat hidup ketika nasabah masih hidup tetapi masa pertanggungan sudah habis.
  • Personal accident adalah asuransi kumpulan yang dibeli perusahaan untuk karyawannya dengan manfaat seperti cacat tetap total karena kecelakaan dengan uang pertanggungan sampai 100%, cacat tetap sebagian dengan jumlah uang pertanggungan sesuai dengan bagian tubuh yang mengalami cacat atau santunan kematian karena kecelakaan dengan uang pertanggungan sampai 100%.
  • Credit Life merupakan produk asuransi jiwa kredit yang ditawarkan lewat bank yang sudah memiliki kerjasama. Produk ini bisa dibeli oleh debitur supaya tidak memiliki tagihan sisa hutang untuk keluarga yang ditinggalkan ketika meninggal dunia. Manfaat yang diberikan adalah perlindungan terhadap pelunasan kredit untuk nasabah bank dan uang pertanggungan sampai 500 juta rupiah.
  • Mandiri Inhealth Gold merupakan asuransi yang bisa disesuaikan menggunakan skema asuransi yang dipilih. Clan yang satu ini akan memberikan pelayanan perawatan menggunakan sistem yang canggih dengan berbagai macam pilihan kelas rawat inap. Manfaat yang akan diberikan adalah kelas rawat inap, seperti VIP, 1,2 dan 3. Ada juga skema rencana yang bisa dipilih, jaminan pemeliharaan kesehatan dan bebas pilih rekanan asuransi.
  • Mandiri Inhealth Silver adalah rencana asuransi untuk karyawan menggunakan skema asuransi yang dipilih. Rencana yang satu ini tidak memiliki sistem perawatan yang canggih. Manfaat yang akan diberikan adalah kelas rawat inap, seperti VIP, 1,2 dan 3. Ada juga skema rencana yang bisa dipilih, jaminan pemeliharaan kesehatan dan bebas pilih rekanan asuransi.
  • Mandiri Inhealth Blue adalah asuransi kesehatan yang bisa disesuaikan menggunakan skema asuransi yang dipilih dengan jaminan pemeliharaan kesehatan yang berlaku pada regional atau provinsi. Manfaat yang akan diberikan adalah kelas rawat inap, seperti 1,2 dan 3. Ada juga skema rencana yang bisa dipilih dan jaminan pemeliharaan kesehatan.
  • Mandiri Inhealth Alba adalah asuransi kesehatan yang bisa disesuaikan menggunakan skema asuransi yang dipilih dengan jaminan pemeliharaan kesehatan yang berlaku pada kabupaten atau kota. Manfaat yang akan diberikan adalah kelas rawat inap, seperti 1,2 dan 3. Ada juga skema rencana yang bisa dipilih dan jaminan pemeliharaan kesehatan.
  • Mandiri Inhealth Diamond merupakan rencana asuransi yang menggunakan skema asuransi yang dipilih dengan jaminan pemeliharaan kesehatan bisa berlaku pada nasional dan internasional menggunakan rumah sakit eksekutif. Manfaat yang akan diberikan adalah kelas rawat inap, seperti VVIP untuk RS dalam negeri. Ada juga skema rencana yang bisa dipilih, jaminan pemeliharaan kesehatan di nasional dan internasional, dan bebas pilih rekanan asuransi.
  • Mandiri Inhealth Platinum merupakan rencana asuransi kesehatan untuk karyawan yang disesuaikan menggunakan skema asuransi yang dipilih dengan jaminan pemeliharaan kesehatan berlaku di nasional menggunakan rumah sakit eksekutif. Manfaat yang akan diberikan adalah kelas rawat inap, seperti VIP, 1,2 dan 3. Ada juga skema rencana yang bisa dipilih, jaminan pemeliharaan kesehatan di nasional dan bebas pilih rekanan asuransi.

Manfaat Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Asuransi kesehatan Inhealth punya beberapa manfaat yang bisa Anda pertimbangkan dalam memilihnya. Berikut ini beberapa manfaatnya.

  • Asuransi kesehatan karyawan akan memberikan pertanggungan terhadap biaya rawat inap dan rawat jalan untuk karyawan yang ada di perusahaan itu.
  • Asuransi jiwa karyawan bisa memberikan santunan meninggal dunia untuk ahli waris tertanggung.
  • Asuransi kecelakaan karyawan bisa memberikan uang pertanggungan terhadap biaya pengobatan dan santunan meninggal dunia karena kecelakaan.
  • Asuransi kredit karyawan bisa memberikan jaminan pelunasan kredit saat karyawan meninggal dunia.

Keunggulan Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Perusahaan asuransi yang satu ini adalah salah satu perusahaan yang cukup terkenal di Indonesia karena banyak nasabah yang mendapatkan manfaat pertanggungan dengan jumlah yang cukup lengkap dari semua produk yang dimilikinya. Itulah kenapa, supaya kamu bisa mempertimbangkan apakah asuransi ini bagus atau tidak maka kamu bisa melihat rangkuman keunggulan di bawah ini.

Fasilitas klaim lengkap

Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh perusahaan asuransi ini adalah bisa menyediakan kelereng secara lengkap sehingga nasabah bisa menikmati semua klaim asuransi secara inner limit, reimbursement, santunan tunai, cashless bahkan sampai uang pertanggungan. Klaim ini akan disesuaikan dengan polis asuransi yang dimiliki.

Produk asuransi beragam

Perusahaan asuransi ini menawarkan produk asuransi yang cukup beragam sehingga nasabah bisa menentukan pilihannya dengan mudah. Perusahaan juga bisa menentukan produk Asuransi mana yang sesuai dengan budget mereka.

Kemudahan saat menggunakan call center

Keunggulan lainnya adalah kemudahan untuk mendapatkan informasi lewat call center perusahaan. Hal ini terbukti dari adanya nomor customer care yang cukup banyak untuk ditelepon nasabah perusahaan ini. Layanan ini tentunya akan membantu nasabah untuk mendapatkan jawaban secara lebih cepat, tepat dan sesuai dengan kebutuhannya.

Syarat Mengajukan Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Syarat untuk bisa menjadi peserta pada asuransi kesehatan Inhealth Mandiri adalah menjadi kelompok atau badan usaha yang memiliki jumlah karyawan minimal sebanyak 25 orang. Ini artinya, perusahaan yang memiliki karyawan dengan jumlah kurang dari 25 orang tidak bisa mendaftar untuk menjadi peserta asuransi atau bahkan mengasuransikan karyawannya untuk mendapatkan perlindungan dari perusahaan asuransi ini.

Bukan hanya itu, perusahaan juga sudah harus tercatat hukum dengan cara membuktikannya lewat menunjukkan atau perusahaan atau TDP, SIUP, dan NPWP. Perusahaan yang tidak memiliki atau tidak bisa menunjukkan surat-surat tersebut kemungkinan besar tidak akan bisa mendaftar menjadi peserta pada asuransi kesehatan ini. Hal ini dilakukan untuk menghindari perusahaan-perusahaan bodong yang ingin melakukan penipuan.

Cara Beli Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Secara umum, terdapat dua golongan untuk melakukan pendaftaran, yaitu asuransi perorangan dan asuransi kumpulan yang biasanya dilakukan oleh perusahaan. Cara mendaftar untuk asuransi perorangan adalah dengan mengakses aplikasi atau langsung menghubungi agen asuransi. Asuransi kumpulan bisa mendaftar dengan cara mengurus dengan perusahaan. Dokumen yang diperlukan untuk bisa mendaftar asuransi ini adalah sebagai berikut.

  • Membuat surat pernyataan yang berisikan keikutsertaan asuransi
  • Mengisi formulir pendaftaran yang sesuai dengan identitas diri
  • Menyertakan identitas diri seperti KTP atau SIM atau paspor
  • Menyetujui semua syarat dan ketentuan yang ditentukan oleh pihak asuransi

Cara Bayar Premi Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Kamu bisa melakukan pembayaran premi dengan cara mentransfer lewat rekening Bank Mandiri atas nama PT Mandiri AXA General Insurance menggunakan informasi cabang Bank Mandiri serta nomor rekening sesuai dengan yang tercantum pada premi yang dikirimkan bersamaan dengan polis asuransi.

Besar Iuran Premi Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Harga premi yang dimiliki oleh asuransi ini akan berbeda-beda sesuai dengan budget perusahaan dan produk asuransi yang dipilih. Harga premi untuk beberapa produk yang sudah kami sebutkan adalah sebagai berikut.

  • Premi Managed Care akan tergantung pada rencana dan skema yang dibeli perusahaan.
  • Premi Indemnity akan sesuai dengan rencana, manfaat tambahan dan usia peserta yang didaftarkan oleh perusahaan untuk tertanggung.
  • Premi Group Term Life akan sesuai dengan usia tertanggung dan manfaat yang dipilih oleh tertanggung. Rumus yang digunakan adalah premi sama dengan benefit x peluang risiko.
  • Premi Personal Accident akan sesuai dengan jenis industri perusahaan dan bukan pada usia tertangguh.
  • Premi Endowment akan sesuai dengan uang pertanggungan yang dipilih, usia, jenis kelamin, kondisi kesehatan dan jangka waktu pertanggungan.
  • Premi Credit Life akan sesuai dengan usia tertanggung ketika meminjam dan lama pinjaman.
    Perusahaan biasanya akan memotong gaji karyawan untuk memberikan manfaat asuransi ini kepada karyawannya tetapi hal ini akan berbeda-beda sesuai dengan kebijakan perusahaan.

Faktor Besar Biaya Iuran Premi

Ada beberapa hal yang akan mempengaruhi biaya asuransi yang akan dibayar oleh tertanggung. Hal-hal yang menentukan harga premi asuransi ini adalah sebagai berikut.

  • Gaji karyawan untuk Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth kumpulan.
  • Usia masuk tertanggung.
  • Jenis kelamin.
  • Masa perlindungan.
  • Penyakit bawaan.
  • Obesitas.
  • Gaya hidup.
  • Jenis perlindungan.
  • Jangkauan rumah sakit.
  • Manfaat pembayaran.
  • Pihak tertanggung.

Biaya dari premi asuransi yang ditanggung oleh tertanggung sudah termasuk dari beberapa biaya berikut ini.

  • Biaya asuransi
  • Biaya komisi
  • Biaya lain yang muncul karena penutupan polis asuransi
  • Biaya akuisisi
  • Pembayaran atas premi asuransi ini bisa dilakukan secara tahunan, semesteran, triwulan dan bulanan supaya perusahaan bisa mendapatkan fleksibilitas dalam pembayarannya.

Cara Klaim Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Cara Klaim Asuransi Kesehatan Inhealth
Sumber Foto: Blue Planet Studio Via Shutterstock

Ada beberapa cara dalam urusan klaim asuransi kesehatan Inhealth. Berikut ini adalah cara yang dimaksud.

Klaim Asuransi Mandiri Inhealth Cashless

Klaim ini bisa dilakukan dengan sangat mudah karena klaim akan dilakukan secara otomatis ketika kamu melakukan perawatan di rumah sakit. Bawalah kartu anggota dan serahkan kartu tersebut kepada petugas rumah sakit supaya semua biaya perawatan kesehatan kamu ditanggung oleh pihak asuransi. Caranya adalah dengan memberikan kartu asuransi ke petugas, lalu petugas akan menggesek kartu tersebut dan memproses biaya perawatan. Setelah itu, kamu akan mendapatkan pelayanan kesehatan yang ditanggung oleh perusahaan asuransi.

Klaim Asuransi Kesehatan Reimbursement

Untuk melakukan klaim, kamu harus menyiapkan beberapa dokumen di bawah ini.

  • Mengisi form klaim asuransi
  • Memasukkan kartu identitas dan bukti keanggotaan
  • Menyediakan dokumen pendukung yang diminta oleh perusahaan asuransi
  • Mengirimkan berkas tersebut ke perusahaan asuransi atau datang langsung ke kantor asuransi.
  • Proses klaim ini akan dilakukan dalam waktu 14 hari kerja.

Klaim Asuransi Jiwa

Dalam persoalan tindakan klaim asuransi jiwa, caranya dibedakan jadi 2, yakni oleh tertanggung dan ahli waris. Ada pun caranya adalah sebagai berikut.

  • Oleh tertanggung
  1. Klaim ini bisa dilakukan oleh tertanggung ketika saat masa pertanggungan pihak tertanggung tidak mengalami risiko apapun sehingga bisa mengambil manfaat asuransi saat masa asuransi sudah berakhir.
  2. Isilah formulir untuk mengajukan permintaan manfaat pertanggungan asuransi.
  3. Sediakan bukti polis yang masih berlaku
  4. Sediakan identitas diri sesuai dengan identitas teu tanggung
  5. Sediakan surat kuasa ketika tertanggung memberikan kuasa kepada orang lain.
  • Oleh ahli waris
  1. Mengisi formulir klaim asuransi jiwa
  2. Menyiapkan dokumen pendukung yang menjelaskan tentang kematian tertanggung, seperti surat kematian dari kelurahan, surat keterangan penyebab kematian dari dokter, dan surat keterangan otopsi
    kalau diperlukan.
  3. Kalau tertanggung meninggal dunia di luar negeri, maka ahli waris bisa mengurus surat kematian tersebut, lalu dilegalisir oleh Konsulat Jenderal RI setempat.

Call Center Asuransi Kesehatan Mandiri Inhealth

Kalau kamu membutuhkan bantuan dari pihak asuransi maka kamu bisa datang langsung ke kantor layanan nasabah pusat ataupun cabang yang terdekat dengan lokasi kamu. Namun, Kalau kamu tidak bisa menemukan kantor pusat kantor cabang tersebut maka kamu tidak perlu khawatir karena kamu bisa menghubungi layanan Call Center Mandiri Inhealth. Hubungilah nomor 14071 atau 14072 yang selalu aktif selama 24 jam. Nomor ini bisa kamu hubungi kapan saja dan dimana saja.

Itulah beberapa informasi yang dapat kami berikan terkait dengan asuransi kesehatan inhealth. Asuransi kesehatan yang satu ini memang merupakan bagian dari Bank Mandiri dan beberapa perusahaan lainnya. Hal ini membuat kamu tidak perlu khawatir karena nama dari Bank Mandiri sendiri sudah sangatlah besar dan pastinya bukanlah perusahaan penipu sehingga kamu bisa mendapatkan manfaat yang sudah dijanjikan pada polis asuransi yang sudah disepakati di awal.

Manfaat yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi ini lewat produknya, sangatlah menarik untuk dipertimbangkan sebagai salah satu perusahaan asuransi yang bisa dipilih untuk melindungi kesehatan kamu dari berbagai macam risiko. Semoga informasi yang kami berikan di atas dapat membantu kamu untuk mengenal asuransi kesehatan inhealth secara lebih baik lagi.