Salah satu cara untuk membuat motor tampak mengkilap dan kinclong adalah dengan memilih cat motor terbaik. Tak heran jika para penggemar modif motor memiliki motor dengan warna yang masih kilat dan menarik karena kebanyakan dari mereka memakai cat motor terbaik. Ketika cat motor asli sudah tampak pudar, maka mengecat kembali dengan cat pilihan merupakan cara yang tepat.

Tak hanya itu, untuk membuat warna cat motor tetap apik dan menarik adalah dengan melakukan perawatan yang tepat. Jadi tak hanya memilih cat terbaik saja, namun juga dibarengi dengan perawatan yang tepat. Misalnya dengan kerap membersihkan permukaan serta body motor setelah digunakan di jalan atau mencuci motor dengan teknik yang tepat.

Lantas bagaimana tips memilih cat motor terbaik serta perawatannya? Yuk, simak ulasan Qoala berikut.

Tips Memilih Cat Motor Terbaik

Tips Memilih Cat Motor Terbaik
Sumber Foto: Pixel B dari Shutterstock

Memilih cat motor terbaik tidak hanya soal merk saja, melainkan terdapat hal lain yang penting untuk diperhatikan saat memilih cat motor agar hasilnya lebih maksimal. Apa saja?

1. Pilih Warna yang Favorit

Tips memilih cat motor terbaik yang pertama adalah dengan memilih warna cat motor sesuai dengan keinginanmu. Hindari memilih cat motor hanya karena kerap digunakan oleh orang lain atau demi mendapat pujian, namun tidak sesuai dengan selera. Ingat, kamu menggunakan motor untuk keperluanmu, oleh karena itu pastikan warna yang dipilih merupakan warna favorit.

Perlu kamu tahu bahwa terdapat beberapa warna favorit yang kerap digunakan orang untuk cat motor, seperti hitam, abu-abu, merah, serta putih. Namun kamu bebas memilih warna lain sesuai dengan selera.

2. Cat Motor Terbaik Wajib Tahan Bensin

Tips yang kedua adalah memastikan bahwa cat motor yang kamu pilih merupakan jenis cat yang tahan bensin. Pada saat melakukan penyemprotan cat, pastikan hanya sedikit cat yang menempel terangkat dan menempel di cutton bud. Umumnya sebelum memilih cat, kamu akan dijelaskan mengenai ketahanan cat terhadap bensin. Pilih cat yang telah teruji dan lulus uji terhadap bensin.

3. Perhatikan Durasi Cat untuk Mengering

Berikutnya, perhatikan juga durasi cat untuk mengering. Salah satu kesalahan yang kerap terjadi pada banyak orang adalah tidak membiarkan cat motor mengering sempurna. Meskipun cat semprot memang dirancang untuk kering dalam waktu singkat, namun ada baiknya tunggu sebentar hingga cat benar-benar kering sempurna dan merata. Biarkan juga hingga cat mengeras sehingga lebih awet saat digunakan.

4. Pastikan Daya Semprot Cat

Tips memilih cat motor terbaik berikutnya adalah dengan memastikan bahwa daya semprot cat telah bekerja dengan maksimal. Daya semprot cat sangat mempengaruhi merata atau tidaknya cat ketika disemprot ke permukaan motor. Oleh karena itu, sebelum mulai mengecat, kocok kaleng cat setidaknya 1 menit agar cat tercampur sempurna. Setelah itu, bersihkan saluran cat semprot dengan maksimal supaya cat memilih daya semprot yang baik.

5. Pertimbangkan Harga dan Kualitas Cat Motor Terbaik

Terakhir, kamu perlu mempertimbangkan harga serta kualitas cat motor terbaik yang akan kamu gunakan. Jangan ragu untuk bertanya pada bengkel pengecatan motor mengenai kualitas cat tersebut, lalu bandingkan dengan harganya. Pastikan harga dan kualitas dari cat tersebut sebanding agar kamu tidak menyesal nantinya. Pilih juga bengkel cat motor terbaik yang menyediakan merk cat berkualitas supaya kamu lebih mantap.

Merk Cat Motor Terbaik dan Berkualitas

Setelah memahami tips memilih cat motor terbaik, penting juga bagi kamu untuk tahu apa saja merk cat motor terbaik dan berkualitas. Berikut daftarnya.

1. Diton Premium

Diton Premium merupakan merek cat motor terbaik yang memiliki banyak varian warna untuk dipilih. Banyak warna baru yang jarang ada di pasaran, seperti premium metallic & pearl. Beberapa kelebihan dari Diton Premium antara lain daya tahannya terhadap bensin dan retak. Cat ini juga awet dan mampu menempel sempurna pada body motor. Selain itu, Diton Premium juga mampu melindungi body dari bensin serta cuaca. Hal ini dikarenakan terdapat cat PP primer yang digunakan guna melengkapi cat primer sebelumnya.

Harga Diton Premium juga tidak tergolong mahal. Cat terbaik ini juga mudah ditemukan di kota manapun. Selain tersedia di bengkel pengecatan, Diton juga tersedia di booth penjualan khusus. Bahkan jika kamu membeli cat ini di booth penjualan khusus, kamu akan mendapatkan harga yang lebih murah.

2. Carlas Colorfull Rubber

Merk cat motor terbaik lain yang bisa dipilih adalah Carlas Colorfull Rubber. Cat ini mampu membuat motor tampak berkualitas karena warnanya. Carlas Colorfull Rubber tidak mudah mengelupas dan pudar sehingga awet ketika digunakan. Untuk harga, kamu bisa mendapatkan cat ini dengan harga Rp50 ribu per botol.

3. Zuper Spray

Jika kamu menginginkan cat motor terbaik dengan harga yang sangat terjangkau, kamu bisa memilih Zuper Spray. Cat motor keluaran RJ London ini memiliki kualitas yang terjamin meskipun harganya murah. Terdapat kontras warna yang sangat tajam serta mengkilap sehingga membuat motor terlihat mewah.

4. Sapparo Candy Tone

Berikutnya, ada juga merk cat motor terbaik Sapparo Candy Town yang hadir dengan varian warna yang banyak dan mengkilap. Warna yang ditawarkan oleh Sapparo Candy Town cocok untuk para penggemar modif motor yang menyukai warna-warna mentereng.

Cat ini tidak digunakan untuk body motor saja, namun dapat juga diaplikasikan untuk seluruh permukaan motor, seperti velg dan lainnya. Untuk harga, Sapparo Candy Town cukup terjangkau dengan kisaran Rp21 ribu saja.

5. Krylon Camouflage

Merk cat motor terbaik dan berkualitas lainnya adalah Krylon Camouflage. Cat spray ini memiliki corak kamuflase sehingga cocok untuk pengguna motor yang gampang bosan dengan warna tertentu. Sebenarnya cat ini lebih apik jika diaplikasikan pada velg dan rangka, namun untuk body motor juga tidak masalah.

Beberapa warna favorit yang ditawarkan antara lain hijau, hitam, dan beige. Untuk mendapatkan cat motor ini, kamu perlu merogoh kocek yang sedikit dalam, yaitu sekitar Rp145 ribu. Namun tak perlu khawatir karena harga cat sebanding dengan kualitas cat serta hasilnya.

6. Aerox Spray Paint

Rekomendasi cat motor terbaik berikutnya adalah Aerox Spray Paint. Cat ini cocok digunakan untuk body atau permukaan motor agar terlihat lebih bagus dan mewah. Aerox Spray Paint sangat mudah digunakan serta cepat kering saat diaplikasikan. Dalam waktu 5 menit saja, cat motor ini sudah kering dan mengeras.

Untuk harga kamu tak perlu khawatir, karena cat ini hanya dibandrol dengan harga Rp60 ribu saja. Ketersediaan cat motor ini cukup banyak, mulai dari penjualan di bengkel cat hingga penjualan online.

7. Samurai Spray Paint

Berikutnya, kamu bisa memilih Samurai Spray Paint sebagai salah satu cat motor terbaik. Cat ini cukup terkenal dan kerap digunakan di kalangan penggemar modifikasi motor. Samurai Spray Paint memiliki banyak varian warna dengan partikel yang sangat halus. Harga cat ini dibandrol dengan Rp35 ribu saja.

8. Now Spray Paint

Pilihan merk cat motor terbaik selanjutnya adalah Now Spray Paint. Meskipun cat ini tidak terlalu populer di Indonesia, namun dari segi kualitas sangat mumpuni. Cat ini tergolong awet serta tidak mudah pudar sehingga sangat rekomended untuk digunakan.

Bagian penyemprotan Now Spray Paint berbentuk round spot sehingga menghasilkan cat yang apik dan berkualitas. Dengan kualitas yang apik tersebut, cat ini dijual hanya dengan harga Rp35 ribu.

9. Ace Premium Enamel Spray

Masih ada lagi merk cat motor terbaik yang bisa dipilih, yaitu Ace Premium Enamel Spray. Cat semprot ini mudah digunakan dengan nozzle yang bisa diputar 360 derajat. Hal ini memudahkan pengguna dalam menyemprot cat di spot yang diinginkan. Kamu bisa mengecat dengan gaya vertikal maupun horizontal sesuai dengan kebutuhan.

Dari segi kualitas, Ace Premium tak perlu diragukan. Kualitas cat ini sebanding dengan harga yang ditawarkannya, yaitu Rp60 ribu. Kamu tidak membutuhkan waktu lama untuk melakukan pengecatan, karena cat motor akan kering dalam waktu 10 menit saja.

10. Nippon Paint Pylox

Cat motor terbaik berikutnya adalah Nippon Paint Pylox yang sudah sangat terkenal di Indonesia. Bahkan cat ini sudah turun temurun digunakan sejak lama. Cat ini hadir dengan varian warna yang banyak sehingga bisa dipilih sesuai dengan selera.

Beberapa kelebihan Nippon Paint Pylox antara lain daya tahan terhadap bensin yang sangat kuat, warna awet dan tidak mudah luntur, serta proses pengeringan yang relatif singkat yaitu 15 menit saja. Selain itu, semprotan cat berbentuk round spot yang memudahkan proses pengecatan.

Cara Merawat Cat Motor Terbaik Agar Tidak Cepat Rusak

Sudah tahu kan merk cat apa saja yang layak dipilih untuk cat motor terbaikmu? Nah, kini saatnya untuk mengetahui cara merawat cat motor agar tidak cepat rusak. Perawatan ini sangat penting untuk mempertahankan warna cat agar awet dan tahan lama. Berikut ini beberapa tips perawatan cat motor yang perlu kamu tahu.

1. Hindari Menyimpan Motor di Tempat yang Terik

Selain menggunakan cat motor yang berkualitas, kamu perlu menyimpan motor di tempat yang teduh. Hindari menyimpan motor di tempat yang terik dan terkena sinar matahari langsung. Sinar UV dapat merusak kualitas cat serta membuat warna cat cepat pudar, Jadi saat memarkir motor, pilih tempat yang teduh guna mempertahankan kualitas dan warna cat motor.

Selain itu, hindari juga menyimpan motor di tempat yang lembab. Jadi saat menyimpan motor di garasi, pastikan terdapat pertukaran udara yang baik agar cat motor tidak lembab dan berjamur.

2. Segera Keringkan Motor Jika Terkena Hujan atau Dicuci

Cara merawat cat motor terbaik lainnya adalah dengan segera mengeringkan motor jika terkena hujan. Setelah dicuci, body motor juga perlu dikeringkan segera agar tidak lembab. Cat yang terkena air dan lembab dalam waktu lama berpotensi menimbulkan jamur. Kondisi ini juga membuat cat cepat rusak meskipun sudah menggunakan cat berkualitas sekalipun.

3. Jangan Mencuci Motor Menggunakan Detergen

Saat mencuci motor, pastikan kamu menggunakan sabun khusus motor. Hindari menggunakan bahan lain, terlebih detergen untuk mencuci. Pasalnya, detergen dapat merusak komponen cat motor. Cat akan cepat rusak, korosi, hingga pudar warnanya.

4. Poles Cat Motor Secara Berkala Agar Tetap Mengkilap

Terakhir, perawatan cat motor terbaik dilakukan dengan memoles cat motor secara berkala. Tujuannya adalah agar cat tetap mengkilap dan tidak mudah pudar. Buat jadwal poles cat motor secara teratur agar cat motor selalu terawat.

Dengan mempraktikkan tips memilih cat motor terbaik serta perawatannya di atas, motor kamu akan tampak apik, terawat dan selalu mengkilap. Pastikan setelah mengecat ulang motor kamu selalu merawatnya dengan baik agar kualitasnya selalu terjaga. Selain memberikan perlindungan terhadap cat motor, kamu juga perlu melindungi motor kamu dari berbagai risiko yang merugikan di masa depan. Salah satunya adalah dengan membeli asuransi sepeda motor. Asuransi kendaraan dapat memproteksi kendaraan, termasuk motor, dari risiko hilang atau rusak. Hilang atau rusaknya kendaraan di masa depan dapat berpengaruh terhadap kondisi keuanganmu, lho. Yuk, pilih asuransi motor terbaik dengan premi yang menarik di Qoala App, dan lihat informasi seputar asuransi di Blog Qoala!